Komunikasi Produktif
Day#10
Hari ini kami mengunjungi sekolah inklusi Aluna di Kebagusan. Tujuannya mau coba assesment/tes SI (Sensory Integrasi) untuk kk Kal. Beberapa hari sebelumnya, bunda sudah beritahu kk Kal mengenai kondisi yang kira-kira akan terjadi dengan singkat dan jelas. Sampai tadi pagi sebelum berangkat pun bunda informasikan lagi ke kk Kal.
"Kak, hari ini kk Kal mau main ke sekolah Aluna. Nanti disana kk boleh main apa aja yang kk sukai."
"Ada mainan apa bun?" tanyanya
"Didalam ruangan ada ayunan, perosotan, main mandi bola, trampolin, dll" ujar bunda
"Iya bun."
Tiba saat masuk ruangan, kk Kal terlihat semangat sekali mencoba beberapa mainan yang disediakan, terutama ayunan dan perosotan. Selama tes, kk Kal menunjukkan sikap kooperatif. Â
Kira-kira satu jam kemudian saat kk Kal mulai kelaparan dan meminta makan.
"Bunda, makan!" dengan suara agak tinggi sambil coba membuka tas bunda.
"Oh, kk Kal lapar?"
"Mana makanannya bun?" tanyanya
"Bunda gak bawa makanan, adanya minum. Kk mau minum dulu?"
"Maunya makan." kata kk Kal
"Ok, coba ikut ayah jalan ke depan sana mungkin ada yang jual makanan," pinta bunda
Beberapa saat berlalu, kk Kl kembali sambil menenteng roti dan crackers. Lalu duduk ditrampolin sambil senyum-senyum dan makan dengan lahapnya. Ok, fix ini anak memang kelaparan setelah sejam bermain didalam ruangan.
Alhamdulillah secara keseluruhan hari ini kami bisa bekerjasama.
#hari10 #gamelevel1 #tantangan10hari #komunikasiproduktif #kuliahbunsayiip #bundakbelajar #motherhoodjourney
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H