Mohon tunggu...
Nuruddin Hidayat
Nuruddin Hidayat Mohon Tunggu... -

Saya guru madrasah di Gunungkidul Yogyakarta

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Mengelola Kontak dan Task Pada Office 365 untuk Pembelajaran

16 Februari 2015   04:34 Diperbarui: 17 Juni 2015   11:07 37
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Refleksi yang akan kita bahas pada saat ini adalah mengelola kontak dan task pada office 365. Kontak dan task berhubungan erat dengan kalender yang telah kita eksplorasi terlebih dahulu. Sempat terbesit pertanyaan, mengapa tidak mengelola kontak terlebih dahulu baru kemudian mengelola kalender? Kita kan bisa berbagi kalender jika kita sudah punya kontak. Mungkin saja ada hikmah di balik urutan perjalanan diklat ini.

Masuk pada kontak saya yang masih kosong, Penulis sempat bingung. Mau tambah kontak baru, tidak punya daftar yang mau dimasukkan. Akhirnya coba klik button disebelah kiri yang terdiri dari kontak saya, direktori dan grup. Ketika klik direktori, maka banyak muncul nama yang sebagian masih asing tetapi banyak yang namanya sesuai dengan daftar kelas diklat. Akhirnya Penulis tambahkan mereka ke kontak saya dengan cara klik pada nama dan kita sudah dapat menambahkan ke kontak kita dengan klik tambah ke kontak.

Setelah kita menambahkan kontak kita bisa membuat grup. Fungsi dari grup adalah mempermudah kita untuk mengirimkan email, karena hanya dengan mengetik dan mengirim email satu kali semua anggota grup sudah terhubung. Dalam satu grup kita akan terhubung untuk melakukan percakapan dan diskusi. Lebih lanjut dengan adanya grup kita bisa berbagi kalender dan berbagi file. Nah di sini mulai ada benang merahnya mengapa kalender kita eksplorasi lebih dahulu daripada kotak.

[caption id="attachment_397191" align="aligncenter" width="457" caption="https://outlook.office365.com/owa"][/caption]

Fitur grup kontak ini akan sangat membantu jika diterapkan dalam pembelajaran di kelas. Guru bisa memberikan tugas hanya dengan sekali kirim email. Guru dapat mengarah peserta didik untuk mengerjakan tugas dengan berbagi kalender. Guru dapat memberikan file yang terkait dengan tugas dengan berbagi file. Peserta didik akan memiliki kesempatan untuk berdiskusi dan berbagi file lain yang yang terkait. Maka peserta didik akan memiliki peluang dan dan kesempatan memiliki pengetahuan yang lebih luas dibandingkan pembelajaran di kelas konvensional.

Selanjutnya fitur task pada Office 365 digunakan untuk membuat tugas pribadi. Fitur ini sangat menunjang administrasi dari tugas-tugas yang akan dan sudah dikerjakan. Ketika kita klik task pada office 365, akan muncul 3 kolom yang terdiri dari button jenis tugas, item tugas, dan isi tugas. Kita dapat membuat jenis tugas tertentu, yang terdiri dari berbagai item tugas. Setiap tugas ada deadline mengerjakannya, ini akan menjadi peringatan bagi kita jika kita belum menyelesaikannya. Dari setiap item terebut kita menuliskan apa isi tugas.

[caption id="attachment_397193" align="aligncenter" width="457" caption="https://outlook.office365.com/owa"]

1424010701672250819
1424010701672250819
[/caption]

Adanya fitur task pada office 365 ini sangat membantu kita karena peringatan ketika kita terlupakan belum mengerjakannya. kita bisa membuat peringatan beberapa waktu sebelum tugas tersebut harus dikumpulkan. Fitur ini akan memperlihatkan banyaknya tugas yang harus diselesaikan, tugas yang sudah terselesaikan dan tugas yang belum terselesaikan.

Refleksi kali ini menunjukkan begitu mudahnya berbagi dan mengelola tugas-tugas dengan fitur-fitur pada Office 365.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun