Mohon tunggu...
GoDok Indonesia
GoDok Indonesia Mohon Tunggu... Editor -

Aplikasi kesehatan yang menyajikan layanan Tanya Dokter Gratis dan Ragam Artikel seputar kesehatan, gaya hidup, keluarga hingga ragam penyakit

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Tanamkan Semangat Pagi dengan Gerakan Senam 10 Menit!

21 April 2017   09:04 Diperbarui: 21 April 2017   18:00 1632
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Source: Freeoik.com

GoDok – Saat bangun di pagi hari, tentunya banyak dari Anda yang merasa malas beranjak dari nyamannya kasur untuk bersiap melakukan aktivitas. Guling dan bantal pun tiba-tiba menjadi dua hal terpenting di dunia yang seakan tidak pernah mau Anda lepaskan. Eits, jangan salah lho, berkegiatan di pagi hari itu ternyata banyak manfaatnya. Mulai dari asupan udara segar yang masuk ke paru-paru Anda hingga hangat sinar matahari paginya yang konon dapat membuat hidup Anda lebih sehat dan bahagia.

Nah, supaya tidak tergoda untuk kembali pada nyamannya kasur, Anda dapat mempraktikkan beberapa gerakan senam singkat selama 10 menit. Penasaran bagaimana caranya? Ayo simak langkah-langkahnya berikut ini :

1. Leher

  • Untuk gerakan senam yang pertama ini, Anda cukup memiringkan leher ke arah kanan dan kiri tubuh Anda dan mengulangi gerakan ini beberapa kali selama 30 detik untuk melonggarkan otot leher dan bahu Anda.
  • Setelah gerakan pertama selesai, lanjutkan dengan menekuk leher Anda ke arah depan (menunduk). Dalam gerakan ini, usahakan ujung dagu Anda menempel di dada, dan pertahankan posisi ini selama 30 detik. Kemudian, lakukan gerakan sebaliknya, mendongakkan leher dan pertahankan posisi ini selama 30 detik. Kedua gerakan tersebut berguna untuk melepaskan ketegangan di kepala, leher, pinggul dan punggung.

2. Tangan

Untuk melemaskan otot tangan, terutama bagi Anda yang sering mengetik, tariklah ujung ruas jari pada satu tangan ke belakang dengan telapak tangan satunya, dan pertahankan posisi ini selama 10 detik. Lakukan hal ini pada kedua tangan Anda. Kemudian, kibaskan tangan selama 10 detik.

3. Lengan

Guna  meningkatkan aliran darah dan memanjangkan tulang belakang Anda, lakukanlah gerakan meregangkan tangan setinggi mungkin ke arah langit-langit, dan pertahankan posisi tersebut selama 20 detik.

4. Tulang belakang

  • Untuk melemaskan bagian tulang belakang,Anda dapat berbaring dan memutar punggung ke satu sisi. Tahan pose ini selama beberapa detik dan ulangi pada sisi punggung yang lainnya.
  • Setelah itu, duduk dan tempatkan satu tangan di paha Anda dan putar pinggang ke satu sisi selama beberapa detik. Ulangi melakukan hal ini pada sisi lainnya.

5. Kaki

  • Gerakan pemanasan pada kaki ini tentu sudah sangat familier bagi Anda. Berdirilah dengan satu kaki dan tekuk kaki lainnya ke arah bagian dalam paha dengan sudut 45 – 90 derajat. Lakukan pula gerakan ini pada kaki Anda yang lain.
  • Setelah itu, Anda dapat berdiri tegak, lalu membungkuklahhingga menyentuh jari-jari kaki Anda. Peregangan ini menargetkan paha belakang dan punggung bawah untuk membantu memperpanjang tulang belakang.

6. Jogging

Untuk kegiatan yang satu ini, Anda dianjurkan untuk bangun sedikit lebih pagi. Agar tidak membuang banyak waktu, Anda bisa membatasi wilayah lari di seputar taman atau cukup dengan hanya memutari komplek rumah satu kali. Jika masih juga tak sempat, Anda dapat menggantinya dengan berlari-lari kecil mengelilingi rumah atau melakukan naik-turun tangga beberapa kali. Percaya atau tidak, aktivitas sederhana ini dapat  membakar lemak, memperlancar pernafasan dan peredaran darah, memperkuat jantung, serta mengencangkan otot punggung, paha, dan kaki Anda.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun