Kemiri atau candle nut adalah salah satu tanaman industri yang terbesar didaerah tropis dan sub-tropis. kemiri merupakan tanaman asli Hawai dan saat ini banyak tumbuhan secara alami di Indonesia.
Tanaman kemiri mempunyai banyak manfaat bagi kehidupan manusia.karena hampir semua bagian tanaman dapat digunakan,namun bagian tanaman yang memiliki nilai ekonomi yang hingga adalah biji kemiri.biji kemiri dapat digunakan sebagai bumbu masak, obat, kosmetik dan sebagainya.
Minyak biji kemiri dapat diambil melalui beberapa cara antara lain dengan proses rendering,pengepresan mekanik dan ekstraksi menggunakan pelarut(Solvent exraction) (Ketaren,1986). proses rendering dilakukan dengan memanaskan biji kemiri menggunakan air panas sehingga minyak kemiri akan terekstrak dan mengapung dipermukaan air,namun melalui proses ini rendam yang dihasilkan sedikit.proses pengepresan mekanik yaitu mengekstrak minyak dari biji kemiri dengan menggunakan mesin pres, dengan proses ini dapat menghasilkan rendaman minyak yang besar.
Ekstraksi adalah suatu cara untuk mendapatkan minyak atau lemak dari bahan yang diduga mengandung minyak atau lemak.Adapun cara ekstraksi ini bermacam -macam yaitu rendering ( dry rendering dan wet rendering ), mechanical expression dan solvent ekstraction.rendering dibagi menggunakan dua cara yaitu (wet rendering dan dry rendering ) Dry rendering merupakan cara rendering tanpa tanpa penambahan air selama proses berlangsung. Pemanasan dilakukan pada suhu 22 f sampai 230f (105c-110c).wet rendering adalah proses rendering dengan penambahan air selama berlangsungnya proses.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI