Mohon tunggu...
Nesta Hammam
Nesta Hammam Mohon Tunggu... Mahasiswa - Program Studi Keperawatan S1 Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Mahasiswa Program Studi Ilmu Keperawatan Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Purwokerto

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Mahasiswa KKN Desa Kuta Universitas Muhammadiyah Purwokerto 2024 Memanfaatkan Hasil Bumi Singkong dan Nanas dengan Pembuatan Gethuk Goreng Nanas

1 September 2024   23:48 Diperbarui: 1 September 2024   23:48 117
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kelompok 016 KKN Reguler UMP 2024

Mahasiswa KKN Desa Kuta Universitas Muhammadiyah Purwokerto 2024 Memanfaatkan hasil Bumi Singkong dan Nanas Dengan Pembuatan Gethuk Goreng Rasa Nanas

Kuta, Pemalang, Senin (26/08/2024). Mahasiswa KKN Universitas Muhammadiyah Purwokerto melakukan demonstarasi pembuatan Gethuk Goreng Nanas Di Desa Kuta. Demonstrasi pembuatan Gethuk Goreng Rasa Nanas merupakan salah satu program unggulan dari Mahasiswa KKN Desa Kuta dengan dibawah bimbingan Gethuk Goreng Bu Dyiem Sokaraja dalam proses pembuatan Gethuk Goreng, olahan singkong di olah menjadi adonan dengan campuran kelapa, vanili gula jawa kemudian dibuat bentuk bulatan dengan dimasukan potongan nanas di dalamnya yang setelahnya diberi tepung beras dan digoreng.

Mahasiswa KKN Reguler Universitas Muhammadiyah Purwokerto Kelompok 016 Desa Kuta sedang melakukan KKN mulai tanggal 29 Juli yang akan berakhir tanggal 29 Agustus 2024 dengan dibimbing langsung oleh Ikhsan Pratama, S.Pi.,M.Pi, diharapkan mahasiswa KKN UMP Kelompok 016 dapat memberikan cara bagaimana mengelola hasil bumi di desa tersebut khususnya di Desa Kuta. Program kerja ini juga melihat banyak pengusaha UMKM yang mana mayoritas warganya matapencariannya adalah berdagang, diharapkan warga Desa Kuta dapat memiliki cara memulai UMKM dengan mengelola hasil bumi yang ada.

Pembuatan Gethuk Goreng Nanas dilaksanakan di Desa Kuta Dusun Dukuh Pete yang bertempatan di Madin (Madrasah Diniah). Pembuatan Gethuk Goreng Nanas ini mengundang ibu-ibu fatayat dan warga sekitar Dusun Dukuh Pete. Minat dari ibu-ibu Dusun Dukuh Pete sangat tinggi ada sekitar 25 orang yang hadir dalam demonstrasi tersebut.

”Pelatihan gethuk goreng ini sangat berkesan dan membantu kami mengetahui inovasi dari gethuk goreng yang sudah basic, khususnya gethuk goreng yang ada di Sokaraja” ujar Aulia Nur Aini, mahasiswa KKN UMP Kelompok 016 Desa Kuta.

”Udah bagus, enak, dan terimakasih atas bimbingannya” kata  Nahriati warga yang mengikuti kegiatan tersebut.

Nesta Hammam Fausta selaku koordinator desa KKN UMP Kelompok 016 Desa Kuta mengatakan ”Pelatihan gethuk goreng nanas ini merupakan program kerja unggulan dari kelompok Desa Kuta yang mana kami membuat program ini untuk warga di desa tersebut diharapkan masyarakat dapat memanfaatkan kekayaan hasil bumi yang ada dimana singkong dan nanas menjadi bahan baku yang mudah ditemui dan ditanam oleh masyarakat Desa Kuta sendiri”

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun