Dalam era teknologi yang berkembang pesat, anak muda tak lagi hanya menjadi penonton, melainkan adalah agen dalam perubahan. Melangkah maju dengan gagasan baru dan inovasi teknologi, generasi muda saat ini tampil sebagai kekuatan utama dalam memerangi tingkat tunakarya yang tinggi. Seiring kemajuan teknologi yang memungkinkan konektivitas global, kini banyak cara dengan menggunakan teknologi memudahkan kita untuk mencari pekerjaan. Selain itu, penulisan ini juga bertujuan untuk mensukseskan program Sustainable Development Goals (SDGs) yang menaungi tentang desa tanpa kemiskinan.Â
Dengan adanya kemajuan teknologi, dunia terasa hanya ada dalam genggaman tangan. Hal ini akan mempermudah keberlangsungan dalam hidup kita. Dengan cara melakukan gerakan dan gebrakan baru, kini anak muda dipersiapkan agar dapat mengubah dunia. Kali ini peran kami sebagai mahasiswa, melakukan kegiatan sosialisasi kepada anak karang taruna untuk membantu dan memberitahu mereka cara membuat CV dengan kemajuan teknologi serta aplikasi yang mempermudah untuk mereka mencari pekerjaan. Sebagai generasi muda, harus saling membantu dan memberitahu agar perubahan yang diharapkan dapat berjalan sesuai keinginan.Â
Kali ini peran kami sebagai mahasiswa, mengadakan kegiatan sosialisasi dengan karang taruna di area kampung Sukoharjo RW 1 Kota Malang (8/12/2023). Rata-rata audiens kini sedang menempuh sekolah SMK yang berarti mereka harus mempersiapkan diri menuju dunia kerja.Â
"Kalo untuk sekarang saya masih kelas 2 dan belum ada materi mengenai pembuatan CV ataupun surat melamar pekerjaan. Saya masih fokus di program magang mbak" Ujar salah satu dari audiens kami.Â
Sebelumnya disini kami sebagai presentator bertanya terlebih dahulu, audiens kami ini sedang menempuh sekolah jenjang apa dan bertanya apakah sudah mendapatkan materi pembuatan CV serta sudah mengetahui aplikasi kerja yang akan kami sosialisasikan.Â
"Sebelumnya belum pernah tau sih mbak kalo ada aplikasi kerja yang mudah kayak gini, dari sekolah apalagi yang SMA juga malah sama sekali tidak tau tentang membuat CV ataupun tentang aplikasi kerja" Ujar audiens lain yang sedang menempuh jenjang SMA.Â
Peran kami dalam sosialisasi tersebut adalah memberikan tips bagaimana membuat CV dengan baik dan benar. Berikut tips yang kami berikan pada saat sosialisasi,Â
1. Membuat desain CV sekreatif mungkin, yaiti berbeda dengan pelamar lain agar CV kita lebih berpeluang dilirik oleh HRD
2. Mengisi identitas seperlunya sesuai dengan posisi yang akan dilamar
3. Mencantumkan pengalaman kerja maupun pengalaman hidup dengan rinci dan jelas
4. Mencantumkan skill ataupun keterampilan yang dimiliki
Selain itu, kami juga menampilkan tentang contoh CV yang salah dan benar serta menjelaskannya agar mereka dapat membedakan dimana letak kesalahan dan bagaimana struktur CV yang baik dan benar.Â
Pada sosialisasi tersebut kami juga menayangkan tentang aplikasi kerja KitaLulus yaitu aplikasi kerja yang dirasa mudah dan fleksibel untuk membantu generasi muda mengakses lamaran pekerjaan.Â
Pada sosialisasi ini kami juga memberikan sesi diskusi, salah satu audiens kami bertanya seperti berikut.
"Berarti aplikasinya ini mudah sekali ya mbak, kita tinggal masuk dan mengisi data diri lalu memilih pekerjaan yang sesuai lalu daftar dan otomatis langsung melamar di WA perusahaan dan menunggu panggilan interview saja. Terima kasih ya mbak ini sangat membantu kami untuk mencari pekerjaan setelah lulus SMA maupun SMK"
Berdasarkan kegiatan sosialisasi yang telah kami lakukan ternyata masih banyak generasi muda yang belum mengoptimalkan tranformasi teknologi dalam kehidupan sehari-hari khususnya untuk mencari pekerjaan. Masih banyak juga generasi muda yang belum mempersiapkan bekal apapun untuk memasuki dunia kerja. Selain itu, juga masih minim rasa dari generasi muda untuk mewujudkan gelar agen perubahan ini. Mari semua generasi muda optimalkan perubahan kehidupan dengan adanya tranformasi teknologi, dengan teknologi dunia terasa ada pada genggaman. Kami juga menekankan pada mereka bahwa mencari pekerjaan itu mudah apabila dibantu dengan teknologi. Jadi, tidak ada alasan lagi bagi generasi muda untuk tidak tahu pekara informasi lowongan pekerjaan.Â
Penulis : Nerma Rahmadani & Fajar Dewan Daru
Editor : Muhammad Fahmi Rosidin
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H