Allah memperlihatkan sebagian tanda-tanda kebesaran-Nya itu secara langsung, karena pada saat itu, da'wah Nabi SAW sedang ada pada masa sulit, penuh duka cita.
Pada peristiwa tersebut, Nabi Muhammad SAW dipertemukan dengan para nabi sebelumnya, agar dapat melihat bahwa mereka pun mengalami masa-masa sulit, sehingga Nabi SAW bertambah motivasi dan semangatnya.
Isra dan Mi'raj merupakan dua perjalanan yang dilakukan oleh Nabi Muhammad SAW dalam waktu satu malam. Pada peristiwa ini, Nabi Muhammad SAW mendapat perintah untuk menunaikan salat lima waktu sehari semalam.
Acara berubah seru, saat Ibu Ade melontarkan pertanyaan kepada siswa. Bagi siswa yang dapat menjawab pertanyaan, langsung mendapat reward.
Wah, menarik sekali! Karena hampir semua siswa mengacungkan tangan untuk menjawab pertanyaan. Keadaan menjadi agak ricuh, dan gaduh. Hehe
Mudah-mudahan dengan peringatan Isra Mi'raj, akan meningkatkan keimanan kita semua, serta lebih khusu' dalam melaksanakan salat lima waktu.
Aamiin
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H