Hari Sabtu, adalah hari yang spesial dan ditunggu-tunggu, karena esoknya, penulis bisa menikmati libur bersama keluarga.
Yeee...
Wah, ada suasana yang berbeda pada hari Sabtu ini, 11 Februari 2023 di SDN 4 Sukamanah. Pagi-pagi pukul 07.00, seluruh siswa dan guru melaksanakan senam pagi, di bawah bimbingan guru PJOK. Biasanya kami melaksanakan senam Pramuka. Dan hari ini, kami belajar Senam Pelajar Pancasila.
"Kok, senamnya beda, Bu?" tanya siswa kelas satu.
"Iya, kita belajar senam baru, ya?"
"Senam apa?"
"Senam Pelajar Pancasila! Mau?"
"Mau! Mau!" mereka bersorak gembira.
Semua siswa berbaris rapi, dan mengikuti gerakan yang dicontohkan Pak Sani, guru PJOK di sekolah kami.
Wah, seperti apa senamnya, ya?
Dilansir dari portal kemendikbud.go.id, Pelajar Pancasila adalah perwujudan pelajar Indonesia sebagai pelajar sepanjang hayat yang memiliki kompetensi global dan berperilaku sesuai dengan nilai-nilai Pancasila, dengan enam ciri utama beriman bertakwa kepada Tuhan YME, dan berakhlak mulia, berkebinekaan global, bergotong royong, mandiri, bernalar kritis, dan kreatif.
Senam Pelajar Pancasila ini cukup mudah gerakannya, tidak terlalu banyak variasi gerakan seperti halnya Senam Pramuka. Karenanya, senam Pelajar Pancasila ini mudah dipahami dan diikuti.
Untuk variasi gerakan senam, tergantung kreasi masing-masing guru, lho! Oleh karena itu, bisa saja setiap sekolah memiliki variasi gerakan yang berbeda.
Senam ini gerakannya diiringi lagu Profil Pelajar Pancasila yang begitu populer di era Kurikulum Merdeka, besutan Mas Mentri Nadim Makarim.
Adapun gerakan Senam Pelajar Pancasila adalah sebagai berikut:
- mengangkat tangan dan memberi hormat,
- angkat tangan kiri kanan bergantian, sambil bergerak satu langkah kiri kanan,
- tangan lurus ke depan sambil berjalan di tempat,
- angkat tangan kiri kanan bergantian, sambil bergerak satu langkah kiri kanan,
- tangan lurus ke depan, sambil berjalan di tempat,
- angkat dua tangan ke atas, lalu dilambai-lambaikan,
- angkat siku satu persatu sejajar dada, kaki dihentak ke depan bergantian,
- gerakan zig-zag, tangan ditekuk di dada,
- pendinginan, angkat tangan ke atas, dan sikap hormat,
- kembali lagi ke gerakan semula, dari awal hingga akhir.
Itulah gerakan senam Pelajar Pancasila di SDN 4 Sukamanah.
Cukup mudah, bukan? Hehehe
Semua siswa menjadi ceria, dan mudah-mudahan memiliki karakter yang sesuai dengan Profil Pelajar Pancasila.
Aamiin
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H