Mohon tunggu...
Tety Polmasari
Tety Polmasari Mohon Tunggu... Lainnya - ibu rumah tangga biasa dengan 3 dara cantik yang beranjak remaja
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

kerja keras, kerja cerdas, kerja ikhlas, insyaallah tidak akan mengecewakan...

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Jadi Duta Petani Milenial, Lesti Kejora Siap Memajukan Pertanian Indonesia

25 September 2023   22:26 Diperbarui: 25 September 2023   22:35 325
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kamis 21 September 2023, bertepatan dengan HUT ke-1 Badan Standarisasi Instrumen Pertanian (BSIP) Kementerian Pertanian, mungkin menjadi hari bersejarah pula bagi seorang Lestiani. Sosok perempuan muda yang terkenal dengan nama panggung Lesti Kejora.

Ya penyanyi dangdut itu usai menyanyikan beberapa lagu, ia kemudian dinobatkan menjadi Duta Petani Milenial. Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo pun memberikan secara langsung sertifikat Duta Petani Milenial pada penyanyi dangdut yang memiliki nama asli Lestiani itu.

Pemberian sertifikat Duta Petani Milenial itu disaksi juga para Lesti Lovers di Lapangan Utama BB Biogen, Komplek BSIP Cimanggu, Kota Bogor, Jawa Barat, yang sedari pagi setia menanti kehadiran diva dangdut itu. 

Turut mendampingi  Walikota Bogor, Arya Bima dan Kepala BSIP Fadjry Jufri. Tentu juga disaksikan para pengunjung lainnya. Tepuk tangan begitu meriah saat Lesti menerima sertifikat itu.

"Ini penghargaan negara, ini golden sertificate tertinggi atas nama Kementerian Pertanian kepada Lestiani. Mulai hari ini Lesti jadi Duta Petani Milenial. Mulai hari ini bela petani yang lebih dari 40 juta orang," kata Mentan Syahrul  saat memberikan sertifikat kepada Lesti.

Bukan tanpa sebab Lesti Kejora mendapatkan golden certificate sebagai Duta Petani Milenial. Bisa jadi karena sejatinya Lesti Kejora adalah keluarga petani. Ayah Ibunya berprofesi petani, meski sang anak sudah menjadi dangdut terkenal.

"Alhamdulilah, bahkan bersyukurnya sampai detik ini, Lesti bisa hidup di dunia ini karena bertani, meskipun Dedek tidak bertani langsung, tapi Mamah dan Bapak Dedek masih bertani di Cianjur sampai sekarang," ungkap Lesti.

Darah petani juga mengalir ke Lesti Kejora. Lahan sawah dan kebun juga digelutinya. Entah berapa luas lahan yang dimilikinya. Belum lagi ternak kambing dan domba. Meski ia tidak terjun langsung menggarap sawah dan kebun, namun jiwanya  sebagai sosok petani!

Pedangdut muda asal Cianjur ini mengaku terharu dipercaya menjadi Duta Petani Milenial. Karena itu, ia pun berjanji untuk siap berperan dalam pembangunan pertanian.

"Mulai hari ini, Lesti Kejora harus ikut memikirkan nasib petani di Indonesia, bagaimana menyejahterakan para petani kita. Ada puluhan juta petani di Indonesia menggantungkan nasibnya pada Lesti Kejora. Saya berpesan agar Lesti membela dan jadi mata, telinga, serta hati bagi petani," tutur mentan.

Dokumentasi Humas Kementerian Pertanian
Dokumentasi Humas Kementerian Pertanian

"Siap. Aamiin, Pak. Alhamdulillah. Pokoknya semangat selalu untuk petani seluruh Indonesia. Insya Allah makin maju dan modern dan pastinya sejahtera untuk petani," tambah isteri Rizky Billar, yang juga seorang aktor.

Lesti menilai peran kementan dalam memajukan sektor pertanian sangatlah besar. Terutama yang berkaitan dengan produktivitas, hilirisasi sampai kesejahteraan petani. Karena itu, Lesti meminta para petani Indonesia selalu bersemangat untuk mewujudkan Indonesia sebagai lumbung pangan dunia.

"Alhamdulillah pokoknya semangat terus kepada para petani seluruh indonesia mudah mudahan pertanian kita makin maju, makin mandiri dan makin modern. Insyaallah petani kita semakin sejahtera. Hidup para petani," katanya.

Pihak Kementan menyebut pemilihan Lesti sebagai salah satu Duta Petani Milenial  dengan berbagai pertimbangan. Namun, yang pasti, Kementan menilai sosok Lesti dapat menjadi inspirasi bagi anak-anak muda mengingat dirinya bersama keluarga besarnya masih bertani hingga saat ini.

Dalam kehidupannya, Lesti memang sangat dekat dengan dunia pertanian. Setidaknya saat ia berada di kampung halamannya, Cianjur. Lesti kerap membagian aktivitas pertaniannya di media sosialnya.

Termasuk juga kerap menunjukkan aktivitas keluarga di bidang pertanian. Sehingga aktivitas Lesti ini diharapkan menjadi daya tarik bagi anak muda milenial untuk mencintai dan mendukung pertanian Indonesia.

Karena itu, Syahrul Yasin Limpo berharap artis kelahiran Cianjur ini bisa membantu menyerukan isu-isu soal pertanian sekaligus turut membela para petani di seluruh Indonesia. Cianjur sendiri menjadi salah satu sentra beras nasional.

Selain itu, Kementan memberi Lesti penghargaan sebagai Duta Petani Milenial, agar menjadi sosok generasi muda yang menghargai dan tidak melupakan para petani yang bersusah payah menyiapkan pangan.

Pemerintah sendiri pada 2021, Kementerian telah mengukuhkan sekitar 2.000 Duta Petani Milenial (DPM) dan Duta Petani Andalan (DPA), bahkan jumlah ini dipastikan terus bertambah setiap tahunnya.

"Duta Petani Milenial ini memiliki background yang beragam. Banyak dari mereka adalah para petani muda yang sukses dan berhasil," katanya.

Petani milenial adalah generasi muda berusia antara 19 hingga 39 tahun yang terlibat dalam berbagai aspek pertanian. Program petani milenial bertujuan untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia di sektor pertanian, yang menjadi pilar ekonomi negara.

Channel YouTube Rizky Billar
Channel YouTube Rizky Billar

Menteri menyampaikan Kementan memiliki harapan besar para Duta Petani Milenial bisa giat mengampanyekan petani sebagai profesi yang menarik dan menjanjikan bagi anak muda.

Ia diharapkan dapat membawa perubahan positif, memperjuangkan hak-hak petani, dan menjadi perantara antara para petani dengan pemerintah. Tugas ini mencakup menyampaikan masalah, kebutuhan, dan aspirasi petani kepada pihak berwenang.

"Lesti yang memiliki latar belakang sebagai keluarga petani bisa turut berkampanye tentang profesi petani dan dunia pertanian. Kami punya banyak duta petani milenial lainnya juga yang inspiratif," terangnya.

Sebagai informasi, Kementan melalui Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPSDMP) berupaya untuk  terus memotivasi generasi milenial agar berperan lebih kuat dalam membangun sektor pertanian secara masif dan berkelanjutan.

Beragam program diarahkan untuk merangsang dan melahirkan petani-petani muda sesuai dengan cita-cita mewujudkan pertanian Indonesia Maju, Mandiri dan Modern.

Program petani milenial dan petani andalan adalah program yang gencar dilakukan Kementan. Terlebih program ini perwakilannya berasal dari seluruh provinsi di Indonesia. 

Dengan program ini diharapkan dapat mempercepat regenerasi petani dengan meningkatkan peran generasi muda pertanian dalam mengembangkan dan memajukan sektor pertanian.

Dipilihnya Lesti Kejora sebagai Duta Petani Milenial tentu saja memunculkan beragam respons pro dan kontra warganet. Di  kolom komentar media sosial Instagram dan TikTok Kementerian Pertanian (Kementan), misalnya, tidak sedikit yang pro, namun ada juga yang kontra.

Meski banyak yang mempertanyakan alasan Kementan memilih Lesti sebagai Duta Petani Milenial, tetapi tidak sedikit yan mendukung dan berharap Lesti turut memajukan pertanian Indonesia.

"Itu kan ada banyak yah petani muda yang sukses jadi influencer juga. Kenapa teh Lesti? Semoga amanah yah teh Lesti dijalankan tugasnya, semoga jangan hanya gelar aja. Semoga belajar banyak soal pertanian terus diinformasikan," kata salah satu pengguna akun Instagram.

"Mantap untuk pemilihannya, Lesti dari keluarga petani, Penyanyi humble yang dekat dengan rakyat kecil. Semoga dengan langkah ini Pertanian Indonesia makin maju," ungkap pengguna akun TikTok.

"Nah... ini baru pemilihan duta yang tepat, kerena keluarga besarnya Lesti petani sampai sekarang dan memiliki sawah yang sangat banyak serta luas," ungkap pengguna akun lainnya.

Ok, Lesti, selamat menjalankan tugas sebagai Duta Petani Milenial!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun