Dikatakan, upaya menjaga ketersediaan energi ini tidak lepas dari kerja sama dan kolaborasi dengan para stakeholder. Seperti Kementerian ESDM, Kementerian Perhubungan, Kementerian BUMN, TNI, Kepolisian, Jasa Marga, Telkom, Perbankan, Pemda, dan pihak lainnya yang terlibat.
Kolaborasi yang solid ini membuat pelayanan operasional untuk memenuhi kebutuhan BBM masyarakat dan pemudik sepanjang arus mudik, arus balik, dan saat Hari Raya Idul Fitri 2022 berjalan dengan aman dan lancar.Â
"Kami memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh pihak, terutama kepada seluruh jajaran badan usaha yang terlibat langsung di lapangan," kata Erika.
Penutupan Posko Sektor ESDM Idulftri 1443 H/2022 ini dihadiri pula oleh Direktur BBM BPH Migas, perwakilan Direktorat Jenderal Minyak dan Gas Bumi, perwakilan Direktorat Jenderal Ketenagalistrikan, perwakilan Badan Geologi, PT Pertamina (Persero) dan PT PLN (Persero).
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H