Mohon tunggu...
Neli Amelia
Neli Amelia Mohon Tunggu... Administrasi - Berkelana di mimpi-mimpi

Samarinda

Selanjutnya

Tutup

Kurma

Opiniku tentang "Sahur on The Road"

4 Juni 2018   22:40 Diperbarui: 4 Juni 2018   22:45 845
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
id.heyspringster.com

Sahur On The Road atau disingkat dengan " SOTR " adalah salah satu kegiatan yang dilakukan oleh beberapa orang untuk melaksanakan sahur bersama dan biasanya diselingi dengan membagikan makanan kepada orang-orang disekitar. 

Menurut saya, hal ini adalah kegiatan yang positif, selain untuk menjalin hubungan silahturahmi dan tujuannya pun baik. Tetapi, akhir-akhir ini ramai diberitakan tentang SOTR yang melenceng dari tujuan awalnya, kebanyakan hanya gaya-gayaan atau ajang pamer dan yang lebih memilukan lagi adalah terjadinya tawuran antara beberapa pihak yang sedang melakukan kegiatan tersebut. 

Di Kota saya pun, pernah suatu hari saya makan sahur di luar dengan beberapa teman dan alangkah kagetnya kami ketika terdapat rombongan konvoi motor yang isinya remaja putra dan putri saling berboncengan dengan diiringi lagu-lagu dangdut koplo. 

Sebenarnya niat mereka baik untuk membangunkan orang-orang, tetapi kok saya merasa malah terlalu berlebihan ketika dari beberapa orang berjoget dengan liarnya dengan volume yang cukup keras, hal itu kan bisa saja menggangu ketenangan orang lain. Untung saja, ada beberapa petugas dari satpol pp yang membubarkan hal tersebut. 

Kegiatan semacam itulah yang mestinya diubah dengan tertib lalu lintas  lalu menjaga lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan, bahwa diingat lagi tujuan awal untuk berbagi kepada sesama bukan malah merugikan. Sehabis sahur, alangkah lebih baik kita shalat subuh berjamaah di masjid, hati tenang dan tentram  sekali rasanya. Kalau perlu, sehabis shalat kita bersama-sama untuk olahraga, lari kecil atau bersepeda. 

Intinya adalah biasakan untuk saling menghargai satu sama lain, kita hidup berdampingan dan saling toleransi adalah hal yang paling utama. Alangkah baiknya ketika kegiatan yang baik ini dilakukan dengan sepenuh hati, ingatlah bahwa berbagi itu membuat kita untuk lebih bersyukur dan memaknai hidup. Jadikan kegiatan SOTR menjadi hal yang bermanfaat. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun