Mohon tunggu...
luna neks
luna neks Mohon Tunggu... -

segalanya akan di pertanggung jawabkan kelak!!!

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Satu Juta Buku (Untuk Anak Indonesia)

15 April 2012   02:00 Diperbarui: 25 Juni 2015   06:36 264
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Happy Weekend Kompasianer... :D Turut berduka cita untuk teman-teman yang ada di Aceh-Banten-Pamekasan, semoga semuanya baik-baik saja!! :D *** Adalah buku, salah-satu cara untuk mendidik generasi berikutnya. Menanamkan kepribadian, etos kerja dan integritas. Kami memanggil siapa saja yang ingin terlibat dalam kampanye pembagian '1 juta buku untuk anak-anak Indonesia'. Relawan, donatur, pendukung, penonton, siapa saja yang bermimpi melihat generasi berikutnya yang lebih baik. Bagaimana gerakan ini bekerja? Sederhana. Kami mengirimkan buku-buku terbaik ke perpustakaan/taman bacaan. Perpustakaan yang berminat mengirimkan email, foto2, kami akan menilainya, jika layak, 3-4 minggu kemudian buku tersebut telah tersedia di perpustakaan/taman bacaan tersebut. Kami membeli buku2 tersebut dari penerbit dengan kerjasama khusus diskon hingga 50% dari harga toko buku. Sekolah apa saja yang menjadi sasaran? Seluruh perpustakaan sekolah di Indonesia, swasta, negeri, terutama sekolah-sekolah yang amat terbatas dana-nya untuk membeli buku (daftar dan alamat sekolah tersedia). Juga termasuk taman bacaan, perpustakaan desa, komunitas, klub baca, organisasi apa saja yang membutuhkan buku. Setiap perpustakaan akan memperoleh 20-30 buku. Donasi, Bagaimana Melakukannya? Siapa saja yang ingin mendukung kampanye ini dengan donasi, maka dapat menghubungi kami melalui email: satujutabuku@gmail.com, atau website,  group facebook, dan twitter. Selain Donasi, Apa Yang Bisa Dilakukan? Menjadi relawan. Baik ‘relawan operasional’ yang membantu proses packing, pengiriman buku, monitoring, dan pekerjaan teknis lainnya, maupun menjadi ‘relawan kampanye’, menyebarkan informasi ini ke banyak orang, membujuk teman, kolega, kerabat, tetangga untuk mendukung kampanye. Silahkan bergabung (kemudian mengundang yang lain) di website atau group facebook ‘1 Juta Buku Untuk Anak Indonesia’. Mekanisme Pelaporan? Semua donatur akan memperoleh laporan di sekolah mana saja buku mereka berada. Kami memastikan semua laporan berjalan transparan dan akuntabel. Keberlanjutan Sejak beroperasi tahun 2010, satu tahun usianya, gerakan ini sudah membagikan 3000 buku ke 160 perpustakaan/taman bacaan. Kami menargetkan angka 10.000 buku akan segera tercapai di tahun ke-3 atau ke-4. Lantas mengapa kampanye ini disebut 1 juta buku? Karena kami bermimpi program ini terus berlanjut dengan dukungan relawan, donatur dan siapa saja. Kami bermimpi akan terbentuk donatur reguler, di samping sponsorship dari perusahaan dengan skala massif. Kami juga akan memastikan buku-buku yang dikirim dirawat dengan baik oleh pihak penerima sehingga masa pakai buku itu panjang dan bermanfaat bagi banyak anak-anak berikutnya. Mimpi Kami Anak-anak di seluruh Indonesia, tidak peduli tempat, seperti apa sekolah mereka, keterbatasan, akses, fasilitas, kepedulian. segera mempunyai bacaan yang menginspirasi. Bacaan yang akan membuka mata mereka, menumbuhkan antusiasme. Anak-anak di seluruh Indonesia yang tumbuh dengan pemahaman baik melalui buku-buku baik. Itulah mimpi kami. Dan semoga itu jugamimpi kalian. (source: dok 1 juta buku untuk anak Indonesia) _______ Sederhana, mimpi mereka sederhana, gerakan mereka sederhana, hanya ingin melihat generasi bangsa yang lebih baik! sungguh! satu diantara perpustakaan yang telah mereka bantu adalah, taman bacaan milik saya, Alhamdulillah buku-bukunya sangat bermanfaat, dan Insya Allah akan terus bermanfaat! Cara kerja mereka benar-benar simple tanpa ribet, bagi perpustakaan yg memenuhi syarat, bukunya langsung dikirim, gratis! benar-benar gratis! Berikut kutipan salah satu document mereka: Kita bukan presiden, menteri2, gubernur, bupati, apalagi anggota dewan yg terhormat. Kita bukan pengurus yayasan, anggota organisasi LSM ternama, lembaga keren, dan berbagai gerakan besar lainnya. Kita bukan artis, penyanyi, komedian, pesohor, dan apalah. Kita hanyalah orang2 yg naik angkot, berkeringat, berdesak2an. Kita hanyalah mahasiswa, pekerja, kuli, buruh bangunan dgn rutinitas (boleh jadi) menyebalkan. Kita hanya punya urusan sederhana, keseharian sederhana, masalah sederhana, dan hal-hal biasa-biasa saja lainnya. Tetapi bukan berarti kita kehilangan kesempatan utk meneladani,memiliki perangai yg baik, berbagi, dan  selalu tulus. Kita bisa melakukannya. Mari bergabung dgn gerakan '1 Juta Buku Utk Anak2 Indonesia'. Kita kirimkan ribuan buku2 yg bermanfaat, menginspirasi, memotivasi ke perpustakaan sekolah2 seluruh Indonesia. Kita beri kesempatan puluhan ribu anak2 membacanya, dan semoga satu saja diantara mereka menjadi pemimpin yg jujur, maka itu sdh menjadi buah yang menyenangkan. *** dan saya setuju, mereka benar-benar Ikhlas tanpa pamrih! Mari kawan bantu sesama, ajak siapa saja yang ingin melihat anak-anak Indonesia lebih baik! Info lebih lanjut: ALAMAT BASECAMP: Jl. Tanjungsari Asri No. 36 Antapani Bandung [caption id="attachment_174768" align="alignnone" width="150" caption="satujutabuku"][/caption] twitter: http://twitter.com/sajubu_id Facebook: http://www.facebook.com/groups/171221489561908/doc/171903792827011/

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun