Penulis        : Aguk Irawan MN
Penerbit       : Pustaka IIMaN
Cetakan       : I, Desember 2018
Tebal         : 462 halaman. 14 x 21 cm
ISBN Â Â Â Â Â Â Â Â : 9786028648295
Islam tidak hanya mencakup doktrin dan teologi, tetapi juga peradaban, budaya dan peradaban. Buktinya diutusnya Rasulullah Muhammad SAW ke muka bumi ini sebagai Lil Alamin Rahmat untuk memperbaiki akhlak manusia. Buku ini menyajikan bukti antropologis bagaimana Islam Rahmatan Lil Alamin melebur dengan budaya lokal, menghasilkan Islam Nusantara.
Kebudayaan lokal dalam hal ini adalah pesantren selalu memiliki daya tarik yang memikat untuk dijadikan objek studi penelitian. Buku ini membeberkan seluk beluk tentang etika pesantren. Mulai dari segi historis, praktik, dan peran serta hubungan sebagai kultur sebuah pesantren. Pelbagai sumber referensi ditelusuri kemudian digali demi sebuah bukti kesejarahan yang otentik. Referensi berupa naskah kuno dan kitab tarikh menjadi rujukan dasar dan penting. Kehadiran buku ini pada akhirnya melengkapi khasanah ilmu pengetahuan terkait etika pesantren. Pun mengisi kekosongan atas jawaban dari mana proses keberlangsungan etika di pesantren itu lahir.
Penulis buku ini, Dr. KH. Aguk Irawan MN adalah seorang tokoh agama yang lahir di Lamongan pada  1 April 1979. Ia merupakan seorang penulis sekaligus sastrawan.  Namanya dikenal melalui karya-karyanya dalam bentuk fiksi maupun nonfiksi yang dipublikasikan di banyak media massa antara lain harian Kompas, Jawa Pos dan NU Online. Selain menulis ia menerjemahkan banyak buku agama dari bahasa Arab ke bahasa Indonesia.
Menyelesaikan pendidikan sarjana Jurusan Aqidah-Filsafat, di Al-Azhar Kairo, Mesir atas beasiswa Majelis A`la Islamiyah tahun 2003. Kemudian melanjutkan Pasca Sarjana di STAI Al-Aqidah dan Doktoral di UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta lulus tahun 2017. Saat ini, ia aktif sebagai pengajar di STAI Al-Kamal, STAI Al-Mushin, MA dan Ma'had Aly Ali Maksum, STAIS Pandanaran dan STIPRAM Yogyakarta.
Prestasi dan Penghargaan yang pernah ia raih antara lain Bakhtiar Ali Award, 2001 (KBRI-Terobosan), Penulis Fiksi Terbaik 2007 (Grafindo Khazanah Ilmu), Pesantren Award 2016 (Pesantren Bina Insan Mulia) dan novel karyanya "Titip Rindu Ke Tanah Suci" Â masuk dalam nominasi novel islami terbaik versi islamic book fair jakarta.