Blora - Negro Plankton Firdaus pemuda 22 tahun yang hobi menari dan membaca itu mulai belajar menata hidupnya. Ia mulai termotivasi untuk menerapkan pola hidup sederhana di lingkungannya.
Awalnya Plankton  sangat tertekan. Ia sungguh tak terbiasa hidup dengan kondisi seadanya yang ketika mau beli apapun harus secukupnya.Â
Tapi, lambat laun Plankton  mulai menemukan lagi arti bahagia dalam hidup. Baginya, ternyata hidup sederhana itu sungguh indah, dan menyenangkan. Â
Karena sering bepergian keluar rumah nongkrong di tempat warung-warung dan bertemu banyak orang dari beragam profesi, ia sekarang berteman dengan pemulung, tukang becak, tukang bersih-bersih jalanan, dan penjual koran.
Dari mereka semua, Plankton mendapat segudang semangat dan belajar banyak hal. ia mulai belajar berbagi dan sekarang sudah sangat mengerti bahwa sejatinya berbagi itu tak perlu menunggu kaya.
Ia semakin memahami bahwa hidup sederhana itu sangat bermanfaat bagi dirinya dan juga bagi semua orang yang ia temui dimana-mana.Â
Kata ibu, harta kekayaan hanyalah titipan, jabatan tinggi juga merupakan titipan. Dan yang namanya titipan bisa Tuhan ambil kapan saja, tapi bisa pulang didapatkan lagi dengan cara semangat, bersyukur, berikhtiar dan berdoa,'Senin (06/03/2023)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H