Mohon tunggu...
Nazwa Syafa
Nazwa Syafa Mohon Tunggu... Mahasiswa - pelajar

saya menyukai komik

Selanjutnya

Tutup

Vox Pop

Peran Aktif Masyarakat terhadap Efektivitas Perbaikan Jalan Raya di Surabaya

12 Juni 2023   11:18 Diperbarui: 12 Juni 2023   11:37 183
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Jalan raya merupakan salah satu infrastruktur yang menyokong keberhasilan pembangunan di suatu wilayah. Jalan raya sendiri sangatlah dibutuhkan oleh masyarakat terlebih pada masyarakat perkotaan. Di Indonesia sendiri penggunakan jalan raya merupakan hal yang sangat umum dan sudah digunakan di berbagai daerah. 

Salah satu kota terbesar di Indonesia, Surabaya, menggunakan jalan raya sebagai akses utama masyarakat untuk melintas dari daerah satu ke daerah lainnya dan penggunaan jalan raya ini hampir merata di seluruh wilayah Surabaya. 

Akses jalan raya yang ada merupakan fasilitas utama untuk untuk masyarakat baik pengguna kendaraan beroda dua maupun beroda empat termasuk pejalan kaki. Selain untuk kebutuhan masyarakat yang menggunakan kendaraan pribadi, jalan raya juga berguna sebagai akses untuk transportasi umum seperti bus kota.

Dengan berbagai kebutuhan masyarakat yang tergambar diatas, dapat disimpulkan jalan raya sangatlah dibutuhkan dan sangat membantu masyarakat untuk melakukan kegiatan sehari-harinya. Untuk mendukung berbagai kebutuhan masyarakat mengenai jalan raya ini, sudah sepatutnya jalan raya tersebut nyaman dan aman untuk keselamatan para pengguna jalan.

Salah satu permasalahan yang saya dapati di kota Surabaya adalah jalan raya yang bergelombang dan beberapa daerah memiliki spot jalan raya yang berlubang. Hal ini sangatlah mengganggu kenyamanan dan keselamatan para pengendara terlebih pengendara roda dua. 

Faktor dari jalan raya yang berlubang ini biasanya disebabkan oleh musim hujan dimana akibat turunnya hujan yang intens menyebabkan genangan pada jalan raya dan genangan tersebut membentuk sebuah lubang. Lubang ini dapat mengganggu keselamatan para pengendara karena dapat meningkatkan kemungkinan seseorang mengalami kecelakaan. Salah satu upaya yang dilakukan oleh pemerintah adalah penambalan jalan pada spot berlubang tersebut.

 Sayangnya, masih ada penambalan jalan yang dilakukan dibeberapa spot dirasa masyarakat masih mengganggu kenyamanan karena penambalan tersebut dirasa kurang efektif dan menimbulkan gelombang pada jalanan. Penambalan ini juga menjadikan jalanan terlihat kurang rapi dan bentuk yang dihasilkan dari penambalan tersebut dapat dilihat secara jelas sehingga keindahan pada jalan raya berkurang.

Kritik dari masyarakat terhadap permasalahan jalan raya di Surabaya ini ditanggapi secara positif oleh pemerintah Surabaya. Pemerintah berupaya untuk terus melakukan perbaikan jalan setiap harinya. Salah satu kendala dari pemerintah sendiri ialah sulitnya untuk mengetahui secara pasti jalanan mana saja yang membutuhkan perbaikan dan dirasa kurang nyaman oleh masyarakat. 

Pemerintah akhirnya menyediakan layanan Call Center 112 hingga ruang di sosial media untuk menerima keluhan atau temuan masyarakat mengenai jalanan rusak. Apabila pemerintah mendapatkan laporan mengenai hal ini maka akan segera dilakukan perbaikan jalanan yang dimaksud dalam 1x24 jam setelah laporan dilakukan.

Dapat kita lihat bahwa peran kita sebagai masyarakat juga sangat diperlukan untuk menciptakan kenyamanan bersama. Sebagai pengguna jalan raya, kita pasti dapat merasakan keuntungan berupa rasa nyaman dan aman dalam berkendara apabila jalan raya yang dilewati tidak memiliki masalah. Pemerintah sebagai pihak yang memberikan fasilitas sangatlah membutuhkan kolaborasi dari kita sebagai masyarakat untuk menyampaikan kritik demi kemajuan bangsa. 

Agar upaya yang dilakukan pemerintah dapat terlaksana secara maksimal, butuh bantuan kita sebagai masyarakat untuk mewujudkan hal tersebut. Masyarakat memiliki peran dan tanggung jawabnya sendiri karena apa yang terjadi pada suatu wilayah pasti masyarakat masyarakatlah yang merasakan dampaknya, oleh karena itu masyarakat haruslah peduli terhadap permasalahan yang ada.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Vox Pop Selengkapnya
Lihat Vox Pop Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun