Diharapkannya, dengan pengabdian ini dapat menambah pemahaman kepada masyarakat sekitar terutama dan aparatur pemerintah agar dapat menjadikan Kawasan wisata Pantai Tiku sebagai kawasan yang menarik, dan memberikan rasa nyaman dan aman bagi pengunjung.
Kegiatan ini juga di dukung dan bersinergi dengan MAPAN (Masyarakat Peduli Pembangunan Negeri) yang dihadiri oleh Dr. Syamsul Bahri, ST.MM selaku Pembina dan Tokoh Masyarakat Kab. Agam. Beliau mengapresiasi kegiatan tersebut dan berharap masyarakat dapat mengambil manfaatnya.
Para peserta tampak antusias mengikuti kegiatan ini, terlihat dari semangat mereka dalam melontarkan berbagai pertanyaan yang menunjukkan ketertarikan yang mendalam terhadap topik yang dibahas. Pertanyaan-pertanyaan yang diajukan tidak hanya mencerminkan keingintahuan, tetapi juga pemahaman yang kritis, yang menunjukkan bahwa mereka benar-benar memperhatikan setiap detail dan ingin menggali lebih dalam. (AA)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H