Mohon tunggu...
Nazila Furkhoniyah
Nazila Furkhoniyah Mohon Tunggu... Lainnya - 20 Tahun

Mahasiswi

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Mahasiswi KKN Universitas Islam Malang Tingkatkan Kesehatan Masyarakat di Era New Normal

31 Agustus 2020   12:37 Diperbarui: 31 Agustus 2020   12:33 54
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pada periode ini, Universitas Islam Malang mengadakan KKN Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat Tematik. KKN ini menganjurkan mahasiswa dan mahasiswi untuk melaksanakan kegiatan KKN di desa masing-masing dengan harapan akan menekan laju penyebaran virus corona pada era new normal. 

Nazila Furkhoniyah, mahasiswi jurusan Manajemen angkatan 2017 Universitas Islam Malang yang merupakan salah satu anggota KKN-PPM Tematik kelompok 101 mengadakan program kerja pembuatan tempat cuci tangan dan pembagian masker di Desa Sendang Mulyo, Kecamatan Sarang, Kabupaten Rembang, Jawa Tengah. Kegiatan ini berlangsung pada hari Minggu, 16 Agustus 2020 pada pukul 16.10 yang dipandu oleh Dr. Siti Asiyah S.E., MM. selaku Dosen Pembimbing Lapangan. 

Kegiatan pembuatan tempat cuci tangan dan pembagian masker melibatkan beberapa warga setempat yang bermukim di dekat Musholla Al Muhajirin. Musholla tersebut dijadikan sebagai pusat kegiatan pembuatan tempat cuci tangan dan pembagian masker karena dinilai sebagai tempat yang paling strategis. 

Program kerja pembuatan tempat cuci tangan dan pembagian masker diharapkan dapat meningkatkan taraf kesehatan masyarakat di era new normal, khususnya pada masyarakat yang bermukim di dekat pusat kegiatan dilangsungkan. "Alhamdulillah, karena di dekat rumah sudah ada tempat cuci tangan umum yang bisa dipakai anak-anak setelah bermain di luar," tutur Sa'adah, selaku warga setempat.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun