Ada mahasiswa yang pendiam, tapi mendapatkan nilai yang bagus. Namun berdasarkan pengalaman saya, jika kamu berusaha aktif dan interaktif di kelas, maka lama kelamaan dosen pun akan 'mengenalimu'. Tidak hanya itu, kelas pun akan terasa lebih menyenangkan jika suasananya komunikatif dan dua arah.
Namun perlu kamu ingat, aktif disini bukan berarti dosen 'koar-koar' di depan kelas kamu hiperaktif sendiri dengan gadget-mu atau sibuk ngobrol dengan teman di sebelah, ya! Salah satu adab sebelum menuntut ilmu adalah menghormati guru / dosen. Jadi, hormati dosenmu jika ingin apa yang ia sampaikan masuk dengan baik ke otakmu.
- Jangan Abaikan Tugas!
Ini hal terakhir yang jangan sampai terlupa. Sesibuk apapun kamu di organisasi maupun UKM, tak boleh menjadi alasan bagi kamu untuk mengabaikan tugas. Banyak kegiatan mungkin akan membuatmu lelah dan menyebabkan jam istirahatmu berkurang. Namun tentu saja itu konsekuensi yang harus kamu terima.
Yakin saja, jika aktifmu sekarang di organisasi, dan berbagai tugas yang mengurangi jam tidurmu, akan berbuah manis kelak, di saat kamu sudah lulus kuliah. Ingat saja jika tak ada usaha yang mengingkari hasil. Allah pasti akan melirik kerja kerasmu! (Nawang)
Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H