Mohon tunggu...
Naura Shafwah 2102993
Naura Shafwah 2102993 Mohon Tunggu... Mahasiswa - Universitas Pendidikan indonesia

Menyukai dunia pendidikan anak usia dini

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

UPI Kampus Purwakarta Gelar Pelatihan Saintifik Sport Fun Games Interaktif bagi Guru PAUD

7 November 2024   09:44 Diperbarui: 7 November 2024   09:47 25
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Purwakarta, September 2024 - Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Kampus Purwakarta melalui program Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) mengadakan pelatihan bertajuk "Saintifik Sport Fun Games Interaktif" bagi guru-guru Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) di Kecamatan Purwakarta. Program ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan guru dalam mengajarkan olahraga berbasis saintifik, yang dirancang khusus agar sesuai dengan perkembangan anak usia dini. Program ini dilakukan dengan melibatkan kerjasama antar universitas yaitu Universitas Pendidikan Indonesia dengan Universitas Singaperbangsa Karawang Jawa Barat, dimana pelatihan langsung diberikan oleh Dosen Prodi PJKR FKIP UNSIKA yaitu Asep Suherman, M.Pd.

Dokumentasi kegiatan 
Dokumentasi kegiatan 

Pelatihan yang berlangsung selama empat hari ini dihadiri oleh 20 guru PAUD dari PAUD Labschool UPI Purwakarta. Acara dimulai dengan seminar mengenai pentingnya olahraga untuk perkembangan fisik dan sosial untuk anak usia dini, dilanjutkan dengan sesi workshop praktik langsung mengenai "Sport Fun Games" dengan para guru PAUD. Di hari terakhir para peserta diberi panduan untuk mengintegrasikan permainan olahraga interaktif ke dalam pembelajaran sehari-hari dengan pendekatan saintifik yang menyenangkan dan edukatif dalam bentuk pembuatan Rencana Pembelajaran Harian (RPPH), pematerian diberikan langsung oleh Dosen PGPAUD UPI di Purwakarta yaitu Dr. Suci Utami Putri, M.Pd. 

Dokumentasi kegiatan 
Dokumentasi kegiatan 
Menurut Ketua Pelaksana PkM, Jojor Renta Maranatha, M.Pd., pelatihan ini diharapkan dapat meningkatkan pemahaman dan keterampilan guru PAUD dalam membentuk karakter dan keterampilan sosial anak-anak melalui olahraga. "Kami ingin agar guru-guru PAUD dapat mengimplementasikan olahraga yang tidak hanya fokus pada aspek fisik, tetapi juga nilai-nilai karakter dan sosial yang penting untuk anak usia dini," ujarnya.

Para peserta merespons positif kegiatan ini, dan beberapa mengharapkan agar pelatihan serupa dapat diadakan secara rutin oleh UPI Kampus Purwakarta.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun