Sawatdee-Khrub, Thailand dikenal sebagai Negeri Seribu Pagoda karena negeri tersebut memilki pagoda atau kuil yang berada hampir di setiap wilayah yang ada di Thailand.Â
Pada kesempatan kali ini saya akan menceritakan pengalaman saya ketika mengikuti acara pertukaran budaya yang diselenggarakan oleh AIESEC di Kasetsart University dalam kegiatan Incoming Preparation Seminar yang ditujukan untuk mempersiapkan diri kami sebelum mengajar di daerah pedesaan dan agar kami bisa saling mengenal lebih dekat antara peserta dengan panitia.Â
Acara pertukaran budaya ini diikuti oleh peserta dari berbagai negara yang memiliki tujuan yang sama yaitu untuk menjadi sukarelawan mengajar di daerah pedesaan di Thailand dan panitia yang berasal dari Thailand dan MyanmarÂ
Kegiatan yang pertama yaitu menampilkan tarian atau lagu khas dari masing-masing negara. Karena peserta pada acara ini di dominasi oleh peserta asal Indonesia, maka kami pun sepakat ingin menunjukkan penampilan yang terbaik.Â
Peserta asal Vietnam pun juga sudah menyiapkan apa yang ingin ditampilkan, tetapi sayangnya peserta asal Colombia tidak bisa menampilkan tarian atau menyanyikan lagu yang berasal dari negaranya. Berikut ini adalah potret terkait apa yang para peserta tampilkan pada acara pertukaran budaya tersebut, check it out!
1. Penampilan Tarian Maumere Khas Indonesia.
2. Menanyikan Lagu Indonesia Pusaka dan Kampuang Nan Jauh di Mato.
3. Penampilan Peserta Asal Vietnam yang Menyanyikan Lagu Khas dari Negaranya.