Dalam program ini, mahasiswa PGSD UM diberikan pelatihan tentang bagaimana memberikan pelatihan literasi keuangan kepada masyarakat. Mahasiswa UM juga akan diberikan pelatihan tentang bagaimana mengelola keuangan mereka sendiri agar dapat memberikan contoh yang baik kepada masyarakat. Tim Peneliti juga akan bekerja sama dengan pemerintah daerah dan lembaga-lembaga terkait untuk meningkatkan ketercapaian indikator SDGs 4. Dengan adanya program ini, diharapkan masyarakat di pesisir pantai dapat memiliki pemahaman yang lebih baik tentang literasi keuangan dan bagaimana mengelola keuangan mereka dengan baik.
Dengan adanya kegiatan sosialisasi literasi finansial ini diharapkan mahasiswa PGSD UM mampu memahami dan menerapkan pengelolaan keuangan yang baik dan memberikan contoh kepada masyarakat dalam pengaturan keuangan. Selain itu, diharapkan kegiatan ini dapat membantu mahasiswa PGSD UM untuk menjadi lebih mandiri dalam mengelola keuangan mereka dan mempersiapkan masa depan mereka dengan lebih baik. Tim peneliti juga berharap semoga dengan pengembangan E-Finlit ini mampu membantu seluruh lapisan masyarakat dalam memberikan pemahaman tentang lietasi keuangan.Â
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI