Mohon tunggu...
Nasrul
Nasrul Mohon Tunggu... Guru - nasrul2025@gmail.com

Pengajar sains namun senang menulis tentang dunia pendidikan, bola dan politik, hobi jalan-jalan

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Spurs Berhasil Membungkam Manchester City 2-0, Isyarat Spurs Kandidat Kuat Juara Premier League Musim Ini

22 November 2020   11:25 Diperbarui: 22 November 2020   11:30 146
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Baru saja malam tadi terjadi partai big match liga inggris yang  mempertemukan tim asal London, spurs dan Manchester, yaitu Manchester city. Dari hasil laga tersebut akhirnya spurs mendapatkan poin penuh karena  berhasil menekuk Manchester city dengan skor 2-0.

Dari hasil tersebut membuat spurs menjadi salah satu  kandidat kuat juara liga inggris karena berhasil memimpin klasemen semeentara dengan poin 20 dari 9 laga yang sudah dimainkan.

Dengan banyaknya hasil pertandingan yang tidak menentu, maka bisa jadi spurs juara liga inggris musim ini. Karena tim tim besar tampil tidak konsisten, Manchester city yang menjadi salah satu kandidat juara saja terdepak di posisi 11 dengan poin 12.

Spurs untuk sekarang mempunyai pemain yang kuat dan solid di semua lini, hal ini dapat dilihat dengan konsistennya dua pemain depan spurs yang selalu mencetak gol ke gawang lawan. Dari hasil pertandingan tadi malam harry kane mencetak satu gold an satu assit , sedangkan teman duetnya Son berhasil mencetak satu gol juga.

Selain itu, Gareth Bale gelandangan yang dpinjanmkan oleh Real madrin ke Spurs kembali tampil memukau, hal terbukti bahwa Gareth Bale mampu menjaga aliran bola dilini tengah untuk menyulitkan tim lawan menyerang.

Lini belakang spurs di isi oleh pemain yang mampu bertahan dan mematahkan serangan lawan, dari hasil pertandingan tadi malam Manchester city menguasai bola tapi tidak bisa mencetak gol. Karena pemain bertahan spurs dan gelandang saling mengisi untuk mempertahankan gawangnya dari gol lawan.

Manchester city yang mengandalkan  umpan bola atas, tidak membuat spurs terancam karena semua peluang dari Manchester city terbuang sia -- sia.

Kandidat spurs menjadi juara liga inggris bukan tanpa alasan, sebab pelatih spurs sekarang Jose Mourinho merupakan pelatih kelas dunia yang sudah berhasil melatih tim papan atas dunia seperti, FC Porto (Portugal), Chelsea (Inggris), Manchester United (Inggris) Inter Milan (Italia), dan Real Madrid (Spanyol).

Jose Mourinho adalah salah satu pelatih terhebat dunia yang memenangkan 2 kali liga Champions dan 4 juara liga dari empat Negara di Eropa. Dengan pengalaman yang matang, maka bukan tidak mungkin Spurs akan jadi juara musim ini. Sebab dilatih oleh pelatih yang hebat.

Di  saat juara bertahan Liverpool banyak kehilangan pemain inti akibat cedera, maka Spurs dapat mengambil peluang untuk terus menang. Sebab menurut informasi terbaru Liverpool kehilangan dua bek terbaiknya yaitu, Virgil dan Joe Gomez masih cedera panjang . Dan untuk sementara penyerang andalan mereka salah terpapar covid 19 setelah membela Timnas mesir.

Juara liga Inggris bisa di dapat spurs jika mampu tampil konsisten dan tidak banyak pemainnya cedera, oleh karena itu, Spurs harus tampil konsisten menang di setiap pertandingan untuk tetap menjaga asa juara liga inggris yang terakhir di dapat 4 dekade lalu.

Spurs yang memiliki pemain yang kuat dan pelatih yang mempunyai taktik jitu bukan tidak mungkin untuk bisa juara premier league musim ini. Karena bertanding di EPL tidak hanya menggandalkan pemain  bintang tapi juga harus memiliki pelatih yang berpengalaman.

Sekian dari fans Spurs

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun