Selama masa pandemi ini, mayoritas pelajar di Indonesia, harus menerima pelajaran dari rumah, atau belajar berbasis online. Tentu saja suasana yang dirasakan akan berbeda, tidak dapat bertatap muka secara langsung dengan teman, ataupun bapak ibu guru dan dalam situasi ini, para pelajar tetap harus menerima materi yang disampaikan dengan baik.
Lalu, apa yang harus dilakukan untuk mengoptimalkan penyerapan materi walau belajar dari rumah? Berikut beberapa cara yang dapat dilakukan:
1. Menyiapkan Materi yang akan dipelajari
Sehari atau beberapa hari sebelum jadwal belajar berlangsung, pastikan kamu menyiapkan materi yang akan dipelajari. Dengan menyiapkan materi, setidaknya kamu sudah mengetahui apa yang akan dipelajari, walaupun kamu tidak terlalu paham saat belajar sendiri, namun materi tersebut dapat menjadi dasar saat kamu belajar di sekolah secara online.
2. Jangan menunda untuk mengerjakan tugas
Jika kamu tidak memiliki kegiatan mendesak yang harus dilakukan, maka jangan menunda-nunda mengerjakan tugas, karena tugas yang ditunda-tunda akan menumpuk, selain itu kamu dapat merevisi atau mengecek ulang tugas yang kamu kerjakan, jika kamu mengerjakan dari jauh-jauh hari.
3. Luangkan waktu untuk relaksasi
Selesai melakukan pembelajaran online, tentu kamu akan merasa lelah. Kamu membutuhkan relaksasi. Setiap orang memiliki caranya masing-masing, bisa dengan tidur siang, bermain game, mendengarkan musik ataupun mengobrol dengan orang tua dan teman secara online. Dengan begitu kamu akan merasa rileks dan tidak stress.
4. Tidur tepat waktu
Pastikan kamu memiliki waktu tidur yang teratur, agar tubuh mu dapat beristirahat dengan maksimal. Bayangkan jika kamu tidur terlalu larut, pasti saat kamu bangun kepalamu akan merasakan pusing, dan juga materi yang seharusnya kamu terima saat pembelajaran online akan susah kamu terima karena rasa ngantuk yang mengganggumu. Tidur terlalu larut juga dapat menyebabkan penyakit, dan lingakaran hitam di sekitar mata.
5. Berikan jeda antara bangun tidur dengan belajar
Saat kamu bangun tidur jangan langsung membuka laptop atau telepon genggam, duduk terlebih dahulu, lalu mandi agar tubuhmu segar, melihat pohon dan lingkungan sekitar akan menambah semangat, dan memberikan energi positif ke tubuhmu, jika sudah siap dan sudah waktunya untuk belajar, baru buka laptop atau telepon genggam.
6. Jangan lupa sarapan
Beberapa cara diatas dapat kalian lakukan untuk mengoptimalkan penyerapan materi saat belajar dari rumah, sehingga materi yang diberikan tidak akan sia-sia dan kalian tidak stress saat melakukan kegiatan belajar-mengajar.
Selamat mencoba cara di atas.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H