Mohon tunggu...
Khairul Nasri
Khairul Nasri Mohon Tunggu... Mahasiswa -

Anggota LPM Suara Kampus (UIN Imam Bonjol Padang)

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Nonton Bareng Piala Dunia Versi Anak Kosan

15 Juli 2018   09:00 Diperbarui: 15 Juli 2018   23:47 817
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pada saat tayangan Piala Dunia kabur (blur), masing-masing dari kami dengan sigap berbagi tugas. Sebagian dari kami ada memperbaiki bagian kabel antena, kemudian sebagiannya lagi ada menekan ulang tombol ke channel TV tayangan Piala Dunia. Tetapi ada juga nih sahabat, sebagian teman yang bisanya hanya ngeliatin doang sambil pura-pura main handphone. Grhh.!

Nah, ini sikap jangan dicontoh ya sahabat,!, ngak baik buat kita sahabat, teman-temannya pada sibuk memperbaiki tayangan TV yang rusak, ehh dianya malah ngak ikut bantuin. Ada baiknya kita  itu saling bahu-membahu, bukan malah seperti kejadian tadi, benar bukan sahabat.?  Jawab sendiri ya sahabat. :)

Bicara soal nobar, tentunya kita bisa singgung mengenai fasilitas yang ada pada saat kita menyaksikan Piala Dunia. Fasilitas nobar di rumah kosan saya dengan rekan-rekan sesama anak kos, bisa dikatakan kelasnya beda juah dengan fasilitas nobar yang ada di cafe atau di gerai coffee shop sahabat. hehehe :)

Dewasa ini, rata-rata cafe atau gerai coffee shop sudah menyediakan berbagai fasilitas nobar, salah satunya fasilitas untuk nobar Piala Dunia, pemilik cafe atau gerai coffee shop biasanya ada memasang proyektor dengan slide ukuran besar. Proyektor inilah nantinya menjadi daya tarik tersendiri  bagi konsumen, untuk mampir nobar Piala Dunia.  Hasil tayangan pada layar proyektor akan terlihat lebih jelas dan jernih pastinya, karena ukuran slide proyektor yang besar sangatlah mendukung. Jika dibandingkan dengan fasilitas nobar versi kami di rumah kosan :) dengan bermodalkan DVD mini sangatlah berbeda jauh.

Eitss..! tetapi dengan fasilitas seadanya ini tidak membuat kami patah semangat dan minder juga loh sahabat hihihi. Intinya harus ada niat dan usaha, serta sikap optimistis,  untuk menyaksikan Piala Dunia. Karena kalau kita sebagai football lovers sejati, kendatipun dengan fasilitas seadanya, kita harus mencari ide agar bisa menyaksikan Piala Dunia. Intinya kembali kepada niat dan usaha. :)

Dari beberapa momen nobar inilah, banyak tersimpan cerita-cerita seru. saya dengan rekan-rekan sesama anak kos merasakan secara spontan, ada bermunculan sikap saling bahu-membahu antar sesama kami di rumah kosan. Ada banyak nilai-nilai yang bisa kami petik, saling mengingatkan, niat yang kuat, gigih dalam bertindak. Salah satu contohnya, saling bahu-membahu untuk memperbaiki tayangan TV yang kabur (blur) tadi, agar bisa pulih kembali. Ini semua tidak lain bertujuan agar tercapainya semangat dan kesenangan kami bersama di rumah kosan, karena ngak seru nobar sendirian loh sahabat, bagusnya nobar sama sahabat-sahabat, kolega kita. hehe. Jadi, makin seru deh acara nobar kita sahabat . Ingat ya sahabat! Jangan nonton bola tanpa Kacang Garuda. PialaDunia 2018. :)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun