Mohon tunggu...
Nansi
Nansi Mohon Tunggu... Guru - Praktisi Pendidikan

Hidup supaya bermanfaat buat orang lain

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Koperasi Sekolah bagi Siswa

13 Agustus 2022   15:56 Diperbarui: 13 Agustus 2022   16:19 733
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

KOPERASI SEKOLAH BAGI SISWA

Pada hari Sabtu Tanggal 13 Agustus 2022, bertempat di Gedung DKV SMK Negeri 7 Samarinda telah melaksanakan rapat penggantian Kepengurusan Baru Koperasi Sekolah, mungkin istilah koperasi tidak asing ditelinga masyarakat pada umumnya, tetapi tidak banyak masyarakat mengenal koperasi sekolah. 

Adanya koperasi sekolah sangat membantu bagi guru dan siswa dalam meningkatkan kemampuan ekonomi mereka asalkan dijalankan dengan benar dan mendapatkan sepenuhnya dari dukungan komunitas sekolah dan masyarakat, contoh Koperasi Sekolah di SMKN 7 Samarinda sudah berdiri kurang lebih selama 15 tahun hal ini bisa dirasakan oleh guru dan siswa di sekolah dalam membantu kesulitan dibidang ekonomi untuk pemenuhan kebutuhan barang pokok sehari-hari dan barang penunjang lainnya baik melalui pembelian barang atau peminjaman modal yang akan digunakan untuk keperluan lain, hal ini sejalan dengan fungsi dan tujuan dari koperasi sekolah.

Fungsi Koperasi Sekolah

Berikut ini terdapat beberapa fungsi koperasi sekolah, terdiri atas:

1. Menunjang program pembangunan pemerintah di sektor perkoperasian melalui program pendidikan   sekolah.

2. Menumbuhkan kesadaran berkoperasi di kalangan siswa.

3. Membina rasa tanggung jawab, disiplin, setia kawan, dan jiwa koperasi

4. Meningkatkan pengetahuan dan keterampilan berkoperasi, agar kelak berguna di masyarakat.

5. Membantu kebutuhan siswa serta mengembangkan kesejahteraan siswa di dalam dan luar sekolah

Tujuan Koperasi Sekolah

  • Melatih dan mengembangkan bakat serta pengetahuan berkoperasi dikalangan para siswa agar menjadi  manusia yang bertanggung jawab.
  • Memupuk kesetiakawanan dalam berorganisasi  dan menanamkan kesadaran hidup bekerja sama dalam mengurus koperasi.
  • Memelihara hubungan baik dan kekeluargaan di kalangan para siswa.
  • Memupuk rasa cinta kepada sekolah
  • Menanamkan kedisiplinan dalam berorganisasi di kalangan para siswa
  • Memberikan kemudahan bagi para siswa dalam memenuhi kebutuhannya
  • Meningkatkan kesejahteraan ekonomi para siswa.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun