Mohon tunggu...
Desi Namora
Desi Namora Mohon Tunggu... Freelancer - Blogger Belajar Bisnis

Menikmati hidup dengan berbagi tulisan

Selanjutnya

Tutup

Catatan Pilihan

Sun Life Financial Indonesia untuk Hidup yang Lebih Bahagia dan Peduli

13 September 2014   22:14 Diperbarui: 18 Juni 2015   00:47 146
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Apakah Anda satu diantara orang-orang yang masih ragu membeli produk sebuah perusahaan asuransi?
Apakah asuransi buat Anda hanya cara perusahaan untuk menambah modal perusahaan keuangan saja?
Apakah Anda ragu pada sistem syariah yang disandang perusahaan jasa keuangan tersebut benar -benar sesuai dengan ajaran agama atau tidak?
Kalo Anda menjawab Ya, pada salah satu pertanyaan diatas, ada baiknya Anda menyediakan waktu sejenak untuk membaca tulisan ini.


Acara nangkring bareng Sun Life bersama 100 Kompasianer tanggal  30 Agustus kemaren, membuka mata saya bahwa bergabung dengan asuransi syariah adalah satu cara agar hidup lebih bahagia. Manusia tidak bisa mengelak terhadap sebuah takdir musibah. Musibah berupa kematian, kecelakaan, atau mengalami sakit. Manusia tidak bisa menolak takdir, jika Tuhan Yang Berkuasa sudah berkehendak. Bergabung dengan suransi syariah adalah cara mempersiapkan dana untuk kejadian tak terduga dalam kehidupan. Musibah adalah sebuah keniscayaan, bukan?. Dan sebagai manusia yang cerdas, tugas kita adalah mempersiapkan hari esok untuk lebih baik. Cara cerdas untuk siap menghadapi kejadian tak terduga di masa depan, adalah ikut bergabung dengan asuransi syariah.

Mengapa harus Asuransi Syariah?

Konsep utama asuransi syariah adalah saling tolong menolong atau  saling memikul tanggung jawab dalam keluarga (Al-Aqilah). Konsep inilah yang dituangkan dalam asuransi syariah, yang bertujuan agar bisa saling tolong menolong dan lebih peduli untuk sesama. Dalam konsep ini, kita gak akan merugi karena telah membantu orang lain. Sebaliknya, sesuai dengan akad yang sudah disepakati di awal, kita akan memperoleh bantuan saat kita juga membutuhkan dana.

Bukankah asuransi konvensional juga sifatnya tolong menolong?. Mengapa harus asuransi syariah?
Banyaknya jasa asuransi yang beredar di tengah-tengah kita, terkadang membuat kita bingung atau bahkan bisa jengah mendengar kata asuransi. Buat saya, kita rugi sendiri kalo sudah berfikir negatif pada sesuatu hal yang belum tentu sesuai dengan kenyataan. Sini..sini.. dengerin aku ngobrol tentang ketidakpastian dalam transaksi pada konsep asuransi konvensional :)

Dalam konsep asuransi konvensional tidak diterangkan dengan jelas 4 hal,  kualitas, kuantitas, harga, dan waktu penyerahan yang akan diterima oleh nasabah. Berbanding terbalik dengan konsep asuransi syariah, keempat hal tersebut dibincangkan dengan jelas, antara nasabah dan pihak pengelola memiliki pemahaman akad yang jelas. Jadi jangan khawatir, nggak bakal kena PHP deh.

Konsep asuransi konvensional juga mengandung unsur perjudian atau permainan (maysir), dimana tertanggung akan mengalami kerugian jika sampai dengan akhir periode nasabah tidak mengajukan klaim, see the diffrerent? penanggung diuntungkan dalam kondisi tersebut bukan?

Nilai-nilai syariah dalam asuransi syariah adalah syariah berlaku universal, untuk siapa saja, bertujuan untuk saling tolong menolong, menerapkan akad yang jelas, berazas adil, jujur, transparan, dan ikhlas, tidak mengandung riba, dan memperoleh kehidupan yang berkah.

Dalam konsep asuransi syariah, perusahaan jasa keuangan hanya berfungsi sebagai pengelola keuangan dari dana-dana para nasabah. Dan dana yang dititipkan tersebut bisa dikelola untuk dua tujuan, dana hibah untuk tujuan kebajikan (akad tabarru’),  atau bertujuan untuk kepentingan komersial (akad tijaroh).

Lahirnya Konsep Asuransi Syariah

Menilik llahirnya konsep asuransi syariah ini, konsep ini pertama kali dipelopori oleh  Negara Sudan. Di Negeri Timur tengah ini, asuransi syariah telah ada sejak tahun 1979 yang ditandai dengan lahirnya Islamic Insurance Company. Negeri tetangga kita, Malaysia,  sudah menerapkan undang-undang asuansi syariah sejak tahun 1984. Dan di Indonesia, berdirinya asuransi Takaful Keluarga tahun 1994 menjadi momentum lahirnya asuransi syariah di negeri ini. Untuk mengawasi jalannya sistem syariah di Indonesia, perusahaan produk asuransi syariah wajib memiliki Dewan Pengawas Syariah yang direkomendasikan oleh Dewan Syariah Nasional-MUI.

Nangkring bareng kemaren diisi  oleh pembicara yang berasal dari akademisi dan praktisi asuransi syariah, Bapak Prof. Dr. H. Fathurrahman Djamil, MA dan Ibu Ir. Hj. Srikandi Utami, MBA, LUTCF, ChFP, AAAIJ, AIIS, wakil presiden dari PT. Sun Life Financial Indonesia. Beliau sudah bekerja lebih dari 20 tahun di perusahaan asuransi jiwa lokal dan multi nasional. Beliau juga sudah berkecimpung lebih dari 8 tahun di dunia syariah.

SLF Indonesia

141061319881248008
141061319881248008
Sun Life Financial (SLF) Group merupakan perusahaan jasa keuangan internasional yang berkantor pusat di Toronto, Kanada. Berdiri hampir lebih dari 100 tahun, mitra kerja SLF sudah mendunia, mulai dari Amerika, Inggris, Irlandia, Hongkong, Filiphina, Indonesia, China dan Bermuda. Melebarkan sayap ke Indonesia, SLF Indonesia berdiri sejak tahun 1995. Lebih dari 17 tahun di Indonesia, SLF menyediakan produk –produk pelayanan kepada nasabahnya. Citibank menjadi partner SLF pada tahun 2005, berlanjut dengan PT. CIMB di tahun 2009. Tahun 2010, SLF meluncurkan berbagai produk pelayanan sesuai kebutuhan pelanggan dengan syariah unit. Semangat berbagi ini juga diperluas dengan meluncurkan website yang berisi tentang tips hidup kaya, sehat, dan bahagia di www.brighterlife.co.id. Silahkan ikut mengambil ilmu yang berharga disana :).

Semangat membantu keluarga Indonesia mencapai kemapanan keuangan, Karim Business Consulting memberikan apresiasi berupa penghargaan “The Best Risk Management” dan The Best Islamic Life Insurance” tahun 2013, serta “The Best Risk Management” untuk yang kedua kalinya di tahun 2014 untuk SLF. Penghargaan sebagai “ The Most Profitable Insurance” diraih pada tahun ini. Sebuah pencapaian yang menunjukkan kualitas kerja yang baik bukan?

Bermitra dengan  SLF Indonesia untuk apa?

Dari sekian banyak perusahaan asuransi keuangan, SLF salah satunya  perusahaan asuransi jiwa yang menerapkan asuransi syariah dengan tujuan yang profesional untuk membantu keluarga-keluarga Indonesia mencapai kemapanan finansial.  Mulai dari menyiapkan masa pensiun, mengakumulasi kekayaan, menyiapkan dana pendidikan, dana kesehatan, membeli rumah, menikmati dana pensiun serta persiapan dana ibadah haji dan umroh, Bukankah kita semua perlu dana yang tidak sedikit untuk setiap tujuan tersebut?

Pilihan produk SLF yang dapat Anda pilih sdapat disesuaikan dengan kebutuhan dan kemampuan calon nasabah. Yang pertama, Brilliance Hasanah Sejahtera adalah produk asuransi jiwa dan investasi dengan pembayaran berkala untuk memenuhi kebutuhan biaya pendidikan, modal usaha, ibadah, pernikahan, dana hari tua di masa depan. Perlindungan produk asuransi ini berlaku hingga usia 88 tahun.

Yang kedua, Brilliance Hasanah Protection Plus hampir sama dengan Brilliance Hasanah Sejahtera, bedanya untuk yang plus, pembayaran kontribusinya hanya satu kali sedangkan produk BH Sejahtera dapat  melakukan pembayaran lebih dari satu kali, bisa secara bulanan, triwulan, semesteran atau tahunan.

Yang ketiga, Sun medical Executive Syariah adalah produk dengan pelayanan kesehatan mulai dari biaya kamar, perawatan insentif, rawat jalan, kecelakaan, hingga layanan pendapat medis kedua dari medical center terkemuka.  Pelayanan kesehatan untuk penyakit turunan belum dapat di cover oleh SLF.

Jika khawatir dengan pengelolaan dana keuangan Anda, kinerja dana investasi dapat dipantau di beberapa surat kabar nasional terkemuka atau dapat juga mengunjungi website sunlife di www.sunlife.co.id. Selain membantu mengelola keuangan dan mencapai kemapanan , asuransi syariah juga memberi kesempatan agar bisa lebih peduli terhadap sesama.

Konsep dan sistem yang sesuai syariah menghilangkan keraguan untuk bergabung dengan sebuah produk asuransi syariah. Silahkan memilih produk asuransi syariah yang sesuai dengan kebutuhan ya :)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Catatan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun