Mohon tunggu...
Najmataza
Najmataza Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Seni Rupa Murni

Mahasiswa aktif

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Workshop Mewarnai KKN UNS 73: Mengedukasi dan Menginspirasi Anak-anak Girilayu

12 Agustus 2024   21:29 Diperbarui: 12 Agustus 2024   21:31 139
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Girilayu, Karanganyar -- Pada hari Kamis, 25 Juli dan 30 Juli 2024, mahasiswa KKN Kelompok 73 menyelenggarakan kegiatan workshop mewarnai bersama siswa dan siswi SDN 03 Girilayu dan SDN 01 Girilayu. Kegiatan ini dimulai pukul 08.00 hingga 10.00. Tujuan workshop ini adalah untuk melatih anak-anak teknik mewarnai gradasi menggunakan media crayon.

Kegiatan ini dimulai dengan pengenalan media crayon dan teknik dalam mewarnai. Kemudian, anak-anak dibimbing secara bertahap untuk mewarnai dengan teknik gradasi pada gambar yang sudah disiapkan. Para siswa dan siswi sangat antusias saat mempelajari cara-cara baru untuk mengekspresikan kreativitas mereka. Workshop ini, yang merupakan bagian dari program kerja KKN 73, bertujuan untuk mengedukasi dan memperkenalkan teknik mewarnai yang baik kepada anak-anak di lingkungan Girilayu.

"Melalui kegiatan workshop menggambar ini, diharapkan anak-anak lebih berani mengekspresikan diri dan meningkatkan minat terhadap kreativitas seni mereka," ujar Najma Mumtaza, penanggung jawab program kerja workshop mewarnai.

Dokumentasi KKN UNS Kelompok 73
Dokumentasi KKN UNS Kelompok 73

Selain untuk mengembangkan teknik mewarnai, anak-anak juga diajak untuk meningkatkan konsentrasi dan ketelitian dalam menciptakan warna yang halus dan baik.

Berdasarkan respons positif dari para guru dan siswa, kegiatan ini diterima dengan antusias dan diakhiri dengan sesi apresiasi, di mana setiap peserta dapat memamerkan hasil karyanya. Siswa-siswi berbagi pengalaman dan menerima umpan balik yang membangun, yang semakin mendorong mereka untuk terus berkarya.

Dokumentasi KKN UNS Kelompok 73
Dokumentasi KKN UNS Kelompok 73

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Kelompok KKN 73 untuk mendukung pendidikan dan perkembangan anak-anak di Kabupaten Karanganyar. Melalui program-program semacam ini, diharapkan dapat terbentuk lingkungan belajar yang kreatif dan inspiratif bagi generasi muda.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun