Suatu hari, saat aku dan Melsya sedang bermain 'loncat batu' di taman belakang, Mama memanggil. Mungkin saatnya makan. Tapi kami tak menghiraukan, dan masih bermain-main. Sekali lagi, Mama memanggil, dan menghampiri kami.
"Ckckck... Dello Melsya! Puss!" Dan Mama pun membelai buluku dan Melsya yang lembut, lalu meletakkan semangkok kecil whiskas di rumput, untuk dimakan bersama.
Jonggol, 02 Juni 2016
Oleh : Naila Yumna Salsabila
Karya : Naila Yumna Salsabila
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H