Mohon tunggu...
Nailah Fauziah
Nailah Fauziah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa Fakultas Keperawatan Universitas Airlangga

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Meningkatkan Pemerataan Tenaga Kesehatan di Indonesia: Solusi untuk Daerah 3T

24 November 2024   23:43 Diperbarui: 24 November 2024   23:53 15
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Tidak meratanya tenaga kesehatan di Indonesia menjadi salah satu permasalahan yang penting untuk dikaji dan kita harus mencari solusi agar hal ini tidak berkelanjutan. Tidak meratanya tenaga kesehatan di Indonesia disebabkan oleh beberapa faktor. Daerah 3T menjadi salah satu daerah yang paling merasakan dampak akan hal ini. Kurangnya akses menuju tempat tersebut menjadi salah satu faktor yang membuat tenaga kesehatan di Indonesia tidak merata. Hal ini diperkuat juga dengan ketidaksesuaian insentif yang diterima oleh tenaga kesehatan yang mengabdi sekaligus bekerja di tempat tersebut. Ketidaksesuaian itu membuat sebagian besar dari tenaga kesehatan berpikir bahwa lebih baik bekerja di kota saja dengan semua fasilitas yang sangat memadai.

Tenaga kesehatan yang tidak merata menghasilkan dampak yang signifikan bagi daerah yang mengalami hal tersebut. Daerah yang kekurangan tenaga kesehatan pasti memiliki aspek kesehatan yang kurang maksimal jika dibandingkan dengan daerah lainnya. Aspek  kesehatan yang kurang maksimal akan menyebabkan permasalahan lain yang lebih serius. Selain itu, kurangnya pengetahuan masyarakat tentang kesehatan pun menjadi salah satu dampak dari kurangnya tenaga kesehatan. Kurangnya pengetahuan itu dikarenakan tidak adanya tenaga kesehatan yang sosialisasi tentang hal-hal terkait kesehatan.

Dengan dampak tersebut, kita sebagai generasi penerus bangsa harus memikirkan solusi dari permasalahan ini. Memberikan fasilitas kesehatan yang memadai di setiap daerah di Indonesia bisa menjadi solusi yang baik agar tenaga kesehatan di Indonesia merata. Fasilitas kesehatan yang memadai membuat tenaga kesehatan yang bekerja di daerah 3T pun lancar melakukan tanggung jawabnya. Selain itu, memberikan insentif yang lebih pada tenaga kesehatan yang bekerja di daerah pedalaman juga bisa menjadi solusi untuk menarik para tenaga kesehatan. Pemerintah juga bisa membuat program lain yang dapat membuat tenaga kesehatan tertarik untuk mengabdi dan bekerja di daerah pedalaman.

Solusi tersebut bisa menjadi pilihan dalam mengatasi permasalahan yang pastinya juga dengan kerja sama dari pihak pemerintah, tenaga kesehatan serta masyarakat. Diharapkan dengan solusi dan kerja sama dari berbagai pihak dapat menyelesaikan permasalahan ini secara  bertahap namun pasti. Sehingga semua masyarakat yang ada di Indonesia bisa mendapatkan pengetahuan mengenai kesehatan dan fasilitas serta pelayanan kesehatan yang lebih baik dari sebelumnya.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun