Mohon tunggu...
Nahar Frakasiwi
Nahar Frakasiwi Mohon Tunggu... Lainnya - absorb the feeling, i learn to fly

Hanya pemuda yang mencari hiburan terkait karya sastra

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Jika Lelah adalah Figur

6 Maret 2021   17:58 Diperbarui: 6 Maret 2021   18:09 94
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik


Lelah, bila mengusap hati serba salah
Namun inspiratif sebagai sarana
Sebagai studi melepaskan kisah biru; risalah yang pernah gagal terlewati
Jika benar, Tuhan memvonis setiap helai daun yang gugur
Namun jangan lupakan kelengkapan sempurna padamu dariNya, karena padanya sarana jemput objek yang meski bertingkat-tingkat nantinya  

Berenang-renanglah demi kemenangan
Jangan khawatir, usaha ternilai dan terhitung
Gagal, tak perlu kecewa, menang kalah adalah figur permainan
Berbanggalah, berjabat dengan proses
Semoga senang mengenali lubang yang melatih sukses
Adalah tempat jatuh dan jumpa kali pertama

Jangan risau akan badai
Atau sinis yang terjumpai, selalu memang untuk dilalui
Jangan menangis lagi, jika terluka kelak terobati
Sayangilah kucuran air mata lelah
Menangislah jika tak melakukan apa-apa
Atau jika tak sanggup memulainya

Cukup, jangan bergantung kepada siapapun
Sudahlah, semua binasa menuju Tuhan
Meliput segala dan semua warnanya
Ya, yang tersentuh juga yang pernah terlihat
'Pun ghaib semua rasa kembali akan menemui tanya, tentang bagaimana cara kau menghadapinya: melaluinya, melewati, memulai dan mengakhirinya

Created By :  Nahar
Tanggerang, 06 Maret 2021
__________________________________

"Jangan habiskan waktumu memukuli tembok dan berharap bisa mengubahnya menjadi pintu." - Coco Chanel

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun