Laki-laki, anak muda, perempuan dan anak-anak mempunyai perbedaan peran di dalam masyarakat pun juga kebutuhan yang berbeda. Dengan demikian program restorasi sungai juga harus dipastikan untuk mempunyai kontribusi positif bagi perempuan, anak muda dan anak anak
yang selama ini perannya terpinggirkan terkait dengan tata kelola sungai. Padahal mereka mempunyai potensi untuk menjadi penjaga dan perawat sungai.
Isu lingkungan hidup adalah isu yang akan mempengaruhi masyarakat dalam jangka panjang maka anak muda dan anak-anak adalah sasaran strategis untuk dibekali dengan pengetahuan dan perilaku yang ramah lingkungan sejak dini dan dilibatkan dalam upaya menjaga serta merawat
sungai sejak awal.
Oleh Fitriyani Sinaga
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H