Mohon tunggu...
Nadzifah Fiddiana
Nadzifah Fiddiana Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswi

Menjadi bermanfaat akan lebih baik

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pembuatan Peta Administrasi oleh Mahasiswa KKN UM sebagai Upaya Membantu Pengembangan Potensi di Desa Sumberbening

9 Mei 2021   16:58 Diperbarui: 9 Mei 2021   17:02 969
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Penyerahan Peta Administrasi Desa Sumberbening oleh koordinator kelompok KKN UM kepada perwakilan perangkat Desa Sumberbening (Dokpri)

Desa Sumberbening merupakan salah satu desa yang berada di Kecamatan Bantur Kabupaten Malang, yang memiliki potensi berupa destinasi wisata dan UMKM kerajinan batik. Untuk dapat mengembangkan potensi tersebut diperlukan informasi berupa peta administrasi dan fasilitas yang dimiliki agar dapat diakses dengan mudah oleh warga maupun pendatang.

Sayangnya peta desa yang dimiliki masih berupa peta sederhana yang berfungsi untuk menunjukkan batas administrasi dan tidak menggambarkan komponen pendukung seperti jalan dan kondisi geografi. Sehingga tidak banyak informasi yang bisa diakses oleh warga maupun pendatang yang berdampak pada kurang berkembangnya potensi wisata serta sulitnya pemantauan wilayah administrasi.

Berlatar belakang hal tersebut, mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Universitas Negeri Malang (KKN UM) berinisiatif membantu pihak desa untuk membuat peta administrasi yang menampilkan informasi geospasial  agar perangkat desa dapat mengetahui batasan wilayah desa, mengidentifikasi dan inventarisasi potensi atau aset desa sebagai langkah awal dalam perencanaan pengembangan potensi wisata dan UMKM di Desa Sumberbening.

Pembuatan peta diawali dengan pengumpulan data dasar yang telah ada seperti Shapefile data serta pembuatan file KMZ dan KML dengan melakukan digitasi dari Google Earth baik dari browser maupun aplikasi, selanjutnya dilakukan proses layering pada peta daerah Desa Sumberbening menggunakan software ARCGIS 10.3.1. Setelah itu dilakukan proses editing layout peta untuk membuat dan mengedit elemen-elemen dalam peta seperti judul peta, legenda, arah mata angin, skala, garis lintang dan garis bujur. Peta dicetak pada banner dengan ukuran 84 x 119 cm dan dipasang spanram agar lebih rapi dan lebih tahan lama.

Peta yang telah dibuat memuat berbagai informasi yaitu: batas desa, batas dusun, batas administrasi, jalan, hutan, ladang, sawah, agri tanam campur, kebun dan juga kontur.

Penyerahan peta administrasi dilakukan pada tanggal 17 April 2021 bertempat di Kantor Kepala Desa Sumberbening. Pak Yusman selaku perwakilan perangkat desa berterimakasih atas bantuan pembuatan peta administrasi ini. "Saya ucapkan terimakasih ya atas bantuan pembuatan peta dari temen-temen KKN. Peta ini sangat mendukung terutama apabila ada pendataan di desa, bisa digunakan sebagai acuan wilayah di Desa Sumberbening".

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun