Mohon tunggu...
nadya silvia
nadya silvia Mohon Tunggu... Mahasiswa - pendidikan

Sarana hiburan

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Teks Resensi Buku "Assalamualaikum Beijing" Karya Asma Nadia

23 Desember 2021   02:34 Diperbarui: 3 Januari 2022   23:39 2121
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ruang Kelas. Sumber Ilustrasi: PAXELS

Penokohan :

  • Asmara : Dalam novel tersebut Asmara atau Ra merupakan tokoh utama yang memiliki kepribadian baik, tulus, berpikiran cerdas, dan tidak mudah menyerah pada suatu keadaan, Asmara juga digambarkan sebagai wanita Muslimah yang cukup cantik. Tentunya dapat dikatakan Asmara merupakan tokoh protagonis.
  • Zhongwen : Zhongwen merupakan salah satu tokoh pendamping yang memiliki sifat baik, tulus, teguh pendirian, siap menerima resiko apapun dalam hidupnya, dan juga ramah. Tokoh Zhongwen sangat berpengaruh bagi hidup Ra untuk melupakan dan mengobati hatinya akibat masalalu yang kelam. Bisa dikatakan tokoh Zhongwen ini merupakan tokoh tritagonis.
  • Dewa : Dewa merupakan mantan tunangan Asmara yang tega membuat Asmara sangat sakit hati. Dewa memiliki kepribadian yang tidak tulus, plinpan, tidak tegas, ambisius, dan tidak bertanggung jawab pada resiko.
  • Anita : Anita sosok wanita licik, keras kepala dan dia tentunya tidak suka dengan Asmara. Anita merupakan istri Dewa dengan kepribadian mencoloknya yaitu egois, dan pikirannya yang licik. Dengan begitu bisa dikatakan bahwa Anita ini merupakan tokoh antagonis.
  • Sekar : Sekar adalah sahabat baik dari Asmara yang setia selalu mendukung Asmara dalam keadaan apapun. Kepribadiannya yang setia kawan, baik, dan tulus dalam hubungan pertemanannya.
  • Ridwan : Ridwan merupakan teman dari Asmara dan juga Dewa. Ridwan memiliki sifat yang cukup baik dan mau sering membantu Asmara dan Dewa menyelasaikan masalah.

Latar :

Latar suasana pada cerita ini beragam, mulai dari sedih, menegangkan, mengharukan, dan juga senang. Kemudian latar tempat dari cerita ini sangat banyak antara lain, rumah Asmara, rumah Zhongwen, rumah Anita, bus, tembok China, Masjid Niujie, Candi Borobudur, Tiananmen Square, The Forbidden City, Kafetaria hotel, dan juga rumah sakit.

D. Evaluasi

Kelebihan :

Novel Asssalamualaikum Beijing yang ditulis oleh Asma Nadia ini memang benar-benar sangat menarik. Pembawaan cerita yang alurnya mudah dipahami membuat para pembaca tidak jenuh dan mudah menyerap ceritanya. Bahasa yang digunakan juga cukup mudah dipahami oleh para pembaca khususnya para remaja yang sangat familiar dengan Bahasa- bahasa yang digunakan. Cerita ini juga memiliki beragam sosial budaya dan pengetahuan baik tentang Indonesia maupun Cina. 

Pesan-pesan yang terkandung di dalam cerita juga cukup banyak, mulai dari tentang agama, pengetahuan budaya dan sejarah, dan juga dapat memotivasi pembaca untuk menjadi sosok Asmara yang pantang menyerah. Tak hanya itu cerita dalan novel ini juga menunjukkan betapa indahnya agama Islam kita sehingga dapat meningkatkan iman kita. 

Untuk cover buku juga cukup menarik dengan permainana warna yang serasi. Berbagai watak tokoh yang berbeda-beda juga membuat pembaca asik dan larut dalam cerita. Semua itu membuat cerita novel ini hingga dibuat sebuah film yang di sutradarai oleh Guntur Soeharjanto, dengan produser Yoen K, Ody Mulya, serta diproduksi oleh Maxima Pictures. Dimana film tersebut di rilis pada 30 Desember 2014 dan tokoh utama sebagai Asmara yakni Revalina S. Temat.

Kekurangan :

Menurut saya kekurangan dari novel ini hampir tidak ada, hanya karena adanya penggunaan Bahasa asing yang terkadang sulit dipahami bahasanya namun pembaca tetap bisa larut dalam cerita. Dan juga ada dalam beberapa kalimat terdapat kata yang diulang sehingga membuat pembaca sedikit bingung.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun