Segala sesuatu yang akan dilakukan pasti membutuhkan niat yang kuat di dalamnya. Kalian harus memiliki niat yang besar dan mayakinkan untuk kuliah, organisasi, dan bekerja.Â
Selain itu, kalian juga harus mengenal kekuatan yang ada pada diri kalian. Apakah kalian bisa mengerjakan, apa kalian mampu untuk melaksanakannya dengan baik. Jika kedua hal ini sudah kuat, pasti kalian bisa menjalaninya dengan lancar.
2. Tentukan Prioritas dan Pandai Mengatur Waktu
Sudah dipastikan prioritas utama disini adalah perkuliahan. Karena sudah menjadi tujuan awal adalah dengan menyelesaikan pendidikan. Jadwal perkuliahan bisa dipastikan keluar per semesternya dan sudah ditetapkan atau tidak bisa diganti.Â
Langkah pertama yang harus diambil adalah menyusun hari dan membagi waktu pada celah jadwal perkuliahan tersebut. Di hari apa jadwal mata kuliah yang hanya memerlukan sedikit waktu dari mata kuliah yang lain. Dari sinilah kita bisa mengambil kesempatan kita memilih hari apa saja yang sedikit longgar untuk bekerja.
Lalu untuk prioritas kedua adalah tergantung kondisi atau keadaan. Bisa saja suatu hari organisasi menjadi yang kedua dan pekerjaan menjadi yang ketiga.Â
Begitu pula sebaliknya, pekerjaan bisa menjadi kedua dan organisasi menjadi yang ketiga. Contoh sederhana nya adalah deadline. Kita bisa mendahulukan mana yang dikerjakan awal dan akhir. Inilah yang disebut dengan tergantung kondisi.Â
Nah setelah mengatur ketiga jadwal tersebut, kalian dapat menghindari masalah tabrakan waktu, tugas tertunda, nilai turun, dan masalah-masalah lainnya.
3. Cari Pekerjaan Yang Mendukung Waktu KalianÂ
Bagaimana sih mencari pekerjaan yang yang mendukung waktu kalian yang padat? Jawabannya adalah dengan mencari pekerjaan paruh waktu atau part time.Â
Mencari pekerjaan paruh waktu ini juga tidak boleh asal-asalan lho. Kita harus mengetahui bagaimana sistem kerjanya, waktunya, hingga pada segi pendapatan atau gaji kita juga harus mempertimbangkan.Â