Mohon tunggu...
nadiyah febriyanti
nadiyah febriyanti Mohon Tunggu... Mahasiswa - mahasiswa farmasi

hobi saya nyemil sambil nonton drakor

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Dari Siswa Menjadi Mahasiswa: Pengalaman Tak Terlupakan di PKKMB Hari 1-4 Universitas dr. Soebandi

5 September 2024   21:03 Diperbarui: 5 September 2024   21:41 14
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) tahun ini berhasil menyorot perhatian ratusan mahasiswa baru Universitas dr. Soebandi. Dengan tema “Nitisastra Arutala”, PKKMB tahun ini berhasil menciptakan suasana yang meriah, inspiratif, dan penuh semangat kebersamaan.

 

Hari Pertama (2/9/24) : Opening Ceremony 

PKKMB dibuka dengan meriah pada hari Senin (2/9/24). Ratusan mahasiswa baru dari berbagai fakultas berkumpul di Convention Hall untuk mengikuti serangkaian kegiatan pengenalan kampus. PKKMB diawali dengan tarian tradisional dan sambutan dari Rektor Universitas dr. Soebandi yakni Bapak Andi Eka Pranata, S.ST., S.Kep., Ns., M.Kes. Setelah sambutan dari Rektor, mahasiswa baru diberi materi dan disuruh untuk mencatatnya, serta mahasiswa baru diberi tugas untuk mendapatkan tanda tangan kakak-kakak panitia agar mahasiswa baru dapat lebih mengenal kakak panitia.

Hari Kedua (3/9/24) : Materi dan Pengenalan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM)

Pada hari kedua, mahasiswa baru diisi dengan berbagai materi menarik yang membahas tentang Program Kreatifitas Mahasiswa (PKM), Kewarganegaraan, dan Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Seksual (PPKS). Setelah workshop selesai akan ada pretest dan post test untuk penilaian mahasiswa. Para mahasiswa juga diperkenalkan dengan berbagai Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) yang ada dikampus.

Hari Ketiga (4/9/24) : Materi dan Pengenalan Himpunan Mahasiswa 

Masuk hari ketiga, PKKMB mulai menyentuh aspek akademik. Para dosen memberikan pembekalan mengenai Pembinaan dan Penyuluhan Bahaya Penyalahgunaan Narkoba, Edufecta, dan Masalah Keuangan. Selain itu, mahasiswa baru juga dikenalkan dengan berbagai Himpunan Mahasiswa seperti Himpunan Mahasiswa Keperawatan (HIMIKA), Himpunan Mahasiswa Farmasi (HIMAFA), Himpunan Mahasiswa Teknologi Laboratorium Medis (HIMATELMED), dan Himpunan Mahasiswa Kebidanan (HIMABI). Ada juga pengenalan dari Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) dan Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) yang ada dikampus Universitas dr. Soebandi.

Hari Keempat (5/9/24) : Kegiatan Outbond dan Presentasi Poster 

Memasuki hari keempat PKKMB, seluruh mahasiswa mengikuti kegiatan outbond yakni senam dan games yang sangat menyenangkan. Setelah kegiatan outbond selesai mahasiswa baru bergantian untuk ganti baju dan makan. Lalu setelah semua ganti baju hitam putih, para panitia menyuruh untuk menyiapkan diri untuk presentasi poster (yang masuk semifinal). Dan setelah semua selesai presentasi, mahasiswa baru dipersilahkan untuk pulang dan menyiapkan untuk besok yakni kegiatan PKKMB hari terakhir.

Kesan PKKMB Secara keseluruhan adalah, PKKMB tahun ini telah berjalan dengan lancer dan sukses. Acara ini tidak hanya menjadi ajang orientasi bagi mahasiswa baru, tetapi juga menjadi momen yang tak terlupakan dalam perjalanan kita menggapai cita-cita.

nama : nadiyah febriyanti

prodi : S1 farmasi

nama kelompok : 13 (CAVUM ORIS)

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun