Mohon tunggu...
Nadila Salsabila Melsha
Nadila Salsabila Melsha Mohon Tunggu... Desainer - Nadila

Nadila Salsabila Melsha

Selanjutnya

Tutup

Money

Peran Pengembangan Ekonomi Lokal

29 Desember 2019   21:01 Diperbarui: 29 Desember 2019   20:59 7
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ekonomi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Caruizp

Pengembangan ekonomi lokal merupakan usaha pemerintah lokal dan organisasi masyarakat yang terlibat dalam aktivitas menciptakan lapangan pekerjaan. Dalam pengembangan ekonomi lokal ini melibatkan pembentukan kelembagaan baru, perkembangan industri baru, pengembangan kapasitas pekerja. Hal tersebut dilakukan untuk menghasilkan sebuah produk yang lebih bermutu serta dapat mengidentifikasi pasar baru dan pendirian usaha-usaha baru.

Peran pemerintah dalam pengembangan ekonomi lokal di suatu wilayah sangat penting untuk diperhatikan. Dalam hal ini pemerintah daerah memiliki peran untuk menjalankan fungsinga yaitu sebagai pelopor pengembangan, koordinator, fasilitator, dan stimulator. Selain itu, pemerintah daerah juga harus memperhatikan infrastruktur pada daerah tersebut yang nantinya akan digunakan dalam kegiatan industri maupun bisnis serta dalam meningkatkan kualitas kehidupan masyarakat. Ada juga peran swasta dan kelompok masyarakat yang diperlukan untuk mengurus kegiatan manajemen wilayah serta dalam mencari cara memecahkan permasalah tertentu.

Adanya kebijkasanaan dalam pengembangan ekonomi lokal yang mengandung prinsip keuntungan kompetitif yaitu dengan mengembangkan potensi ekonomi daerah. Maksud dari potensi ekonomi daerah yaitu suatu kemampuan ekonomi yang dimiliki  wilayah yang memungkinkan dan layak untuk dikembangkan sehingga akan terus menerus berkembang yang nantinya akan menjadi sumber kehidupan serta mendorong perekonomian masyarakat pada daerah tersebut. Pengembangan ekonomi lokal yang dilakukan untuk menguatkan daya saing di suatu daerah. Pengembangan ekonomi lokal dilakukan dengan mengidentifikasi komponen PDRB, komponen sumber daya manusia, dan teknologi serta sistem kelembagaan yang ada pada daerah tersebut. Identifikasi komponen PDRB ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana potensi basis maupun non basis pada daerah tersebut. hal tersebut dikarenakan suatu daerah pastinya memiliki keunggulan yang berbeda-beda dan memupunyai keistimewaan tersendiri dari daerah lainnya.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun