Memiliki tubuh yang terlihat langsing dan jenjang merupakan idaman bagi seluruh wanita di dunia. Dengan itu kamu harus pintar untuk memilih outfit fashion kamu agar terlihat langsing dan tinggi. Banyak cara yang dapat dilakukan dengan mengikuti tips and trick agar tubuh terlihat lebih jenjang ketika menggunakan fashion namun tetap feminim dan trendy. Â
Dengan menggunakan outfit fashion yang tepat dapat membuat tubuh kamu menjadi lebih tinggi dan menawan. Anda hanya memperlukan model dan jenis pakaian yang dapat dipilih dan menyesuaikan style yang pas dengan bentuk tubuh. Namun, tetap jangan lupa untuk mengutamakan kenyamanan dalam berpakaian ya. Â
Untuk itu, berikut adalah beberapa tips mix and match fashion agar tubuh terlihat lebih langsing dan jenjang yang membuat pengguna menjadi tampil lebih modis dan elegan namun tetap trendy!
1. Longdress Knit with Short Cardigan
Untuk kamu yang senang menggunakan baju bahan knit, berikut adalah tips untuk agar tubuh terlihat jenjang menggunakan baju bahan ini. Pertama-tama, pilih baju berbahan knit yang bentuk nya mengikuti bentuk tubuh, sehingga badan terlihat jauh lebih langsing dan tinggi. Kamu bisa menambahkan dengan short cardigan dan heels yang bikin kamu jadi lebih menawan dan cantik.
2. Highwaist Jeans
Model celana high waist adalah salah satu kunci membuat tubuh menjadi jenjang karena model nya yang dibuat dengan pinggang yang tinggi hingga ke perut membuat pengguna terlihat lebih tinggi.Â
Dengan menggunakan celana model high waist ini bisa terlihat lebih ramping sekaligus tinggi. Menggunakan celana ini, bisa di mix and match dengan baju crop top atau blouse polos ditambah dengan short cardigan membuat tampilan kamu jauh lebih trendy dan menawan. Kamu bisa menggunakan heels atau tambahan sneekers jika ingin jalan-jalan santai
3. Celana Kulot
Trend fashion 2021 ini merupakan masa nya celana kulot. Namun, menggunakan celana kulot kamu juga harus pintar untuk mix and match atasan yang kamu gunakan, jika tidak bisa membuat kaki terlihat lebih pendek.Â
Tapi jangan khawatir, tips memakai kulot versi dengan menggunakan celana kulot model high waist dan menggunakan short T-shirt dapat membuat tubuh kamu terlihat langsing dan tinggi. Dengan tambahan menggunakan sepatu heels membuat tampilan fashion kamu modis dan menawan.