Mohon tunggu...
Nadia Putri
Nadia Putri Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswi

Mahasiswi Fakultas Kesehatan Masyarakat, Prodi Kesehatan Masyarat, Universitas Airlangga

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Yuk, Kenali Hipertensi: Penyakit Silent Killer yang Berbahaya Bagi Kesehatan Kita!

9 Desember 2024   14:26 Diperbarui: 9 Desember 2024   14:39 49
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
   Gambar 1. Silent Killer (Sumber: Canva, edit by Nadia)

       Pernahkah kamu merasakan jantung berdebar-debar saat tidak beraktivitas atau mengalami pusing tanpa sebab yang jelas? Kamu mungkin menganggap sepele gejala-gejala tersebut. Sebaiknya kita jangan mengabaikannya karena gejala seperti jantung berdebar-debar ternyata bisa menyebabkan penyakit hipertensi yang sangat berbahaya bahkan bisa menyebabkan kematian. Hipertensi atau sering dikenal tekanan darah tinggi merupakan penyakit saat pembuluh darah mengalami peningkatan tekanan secara terus menerus. Orang bisa dikatakan mengalami hipertensi jika tekanan sistolik darah lebih dari 140 mmHg dan diastolik lebih atau sama dengan 90 mmHg. Berdasarkan hasil Riset Kesehatan Dasar (RISKESDAS) tahun 2023, angka hipertensi di Indonesia mencapai 30,8%. Angka tersebut meningkat dari yang sebelumnya 25,8% pada tahun 2013. Angka ini membuktikan bahwa penyakit hipertensi masih banyak terjadi di Indonesia.

 Mengapa Hipertensi Dijuluki "Silent Killer"?

      Hipertensi atau tekanan darah tinggi sering disebut sebagai "silent killer"  karena banyak orang yang tidak menyadari mengalami hipertensi karena gejalanya tidak jelas, seperti sakit kepala yang sering diabaikan dan dianggap hal biasa. Lalu, mereka baru menyadari ketika sudah ada komplikasi penyakit yang lain, seperti stroke, gagal ginjal, penyakit jantung bahkan sampai menyebabkan kematian. Menurut data Riskesdas Kementerian Kesehatan RI 2018, sekitar 63 juta orang di Indonesia mengalami hipertensi, sayangnya lebih dari 427 ribu orang meninggal dunia setiap tahunnya akibat penyakit ini.

Siapa Sasarannya?

Gambar 2. Data Usia Hipertensi (Sumber: Riskedas 2018)
Gambar 2. Data Usia Hipertensi (Sumber: Riskedas 2018)

        Penyakit hipertensi bisa menyerang siapa saja, dari muda bahkan sampai usia tua. Tetapi, mayoritas yang menderita hipertensi adalah usia 55 tahun ke atas.

 

Apa Gejala Hipertensi?

    Secara umum, orang yang mengalami hipertensi memiliki gejala, seperti:

  1. Kepala pusing
  2. Merasa sesak/ jantung berdebar-debar
  3. Merasa mual dan muntah
  4. Suka kelelahan
  5. Pandangan berkabut
  6. Sering merasa gelisah

Apa faktor risiko terjadinya hipertensi?

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun