Welcome back, Mike Portnoy!
Dream Theater mengumumkan eks drummer Mike Portnoy kembali bergabung dengan band, Kamis (25/10/2023) malam.
Dalam rilis resmi, band yang beranggotakan lima personel ini mengumumkan Portnoy bakal mengisi trek drum untuk album studio ke-16 mereka.
Ini adalah comeback Portnoy setelah album terakhir yang diisinya, yakni Black Clouds & Silver Linings (2009).
Beberapa lagu populer dari album tersebut termasuk The Count of Tuscany, A Nightmare to Remember, Wither, dan lagu emosional yang ditulis Portnoy sendiri, The Best of Times.
BACA JUGA:Â https://www.kompasiana.com/nabillatashandra5806/65313933ee794a14eb651952/lagu-dream-theater-paling-emosional
"Saya senang sekali bisa kembali pulang dan bergabung kembali dengan saudara-saudara saya (di Dream Theater)! Ada banyak sejarah dan memori yang kami torehkan bersama, juga begitu banyak musik...rasanya sudah sekitar 40 tahun sejak perjalanan kami dimulai bersama! Ide untuk menciptakan kembali musik baru sangatlah menarik dan tentu saja saya tidak sabar untuk kembali bermain dan tampil di depan generasi baru dari penggemar kami yang sebelumnya tidak pernah menyaksikan langsung formasi ini...Tidak ada tempat selain di rumah!" tulis Portnoy, seperti dikutip dari rilis resmi yang diunggah di dreamtheater.net.
Perpisahan dengan Mike Mangini
Kembalinya Portnoy sekaligus menjadi momen band progresif peraih Grammy itu mengumumkan perpisahan dengan drummer Mike Mangini yang telah mengisi kekosongan selama 13 tahun setelah Portnoy pergi.
Mangini mengisi trek drum untuk lima album, A Dramatic Turn of Events, (self-titled) Dream Theater, The Astonishing, Distance over Time, dan A View from the Top of the World.
Dalam rilis resmi yang sama, Mangini menyampaikan bahwa dirinya memahami keputusan Dream Theater untuk kembali bersama Mike Portnoy.