Mohon tunggu...
NABIL AZHFAIRUL HAJJ
NABIL AZHFAIRUL HAJJ Mohon Tunggu... Pelajar Sekolah - Pelajar

Masa depan adalah milik mereka yang percaya dengan impiannya.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pengaruh Gadget Terhadap Seks

4 April 2024   09:38 Diperbarui: 4 April 2024   09:40 111
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Media Sosial atau jaringan sosial adalah suatu struktur sosial yang dibentuk dari simpul-simpul (umumnya adalah individu atau organisasi) yang diikat dengan satu atau lebih tipe relasi spesifik seperti nilai visi, teman, keturunan, dan lain sebagainya.jaring sosial sebagai struktur sosial yang terdiri dari elemen-elemen individual atau organisasi. Jejaring ini menunjukkan jalan dimana mereka berhubungan karena kesamaan sosialitas, mulai dari mereka yang dikenal sehari-hari sampai dengan keluarga.

Masa remaja adalah periode peralihan ke masa dewasa dimana mereka mulai mempersiapkan diri menuju kehidupan dewasa termasuk dalam aspek seksualnya. Oleh karena itu dibutuhkan sikap yang sangat bijaksana dari para orang tua, pendidikan, dan masyarakat pada umumnya serta tentunya dari para remaja itu sendiri agar mereka dapat melewati masa transisi itu dengan selamat.

Sering kali kita melihat pemberitaan-pemberitaan tentang meningkatnya angka sex bebas di kalangan remaja, salah satunya disebabkan oleh mudahnya akses para remaja ini ke hal-hal berbau pornografi. Hal lain yang menjadi tren saat ini adalah keberadaan jejaring sosial seperti Facebook dan Instagram yang dikenal luas di masyarakat. Jejaring sosial tersebut selain membawa manfaat positif juga membawa dampak negatif bagi remaja. Manfaat positifnya selain mempererat tali silaturahmi juga bisa mendapatkan informasi terbaru dari status orang lain sedangkan dampak negatifnya yaitu dapat menganggu privasi, membuat ketagihan sehingga dapat mengganggu waktu untuk belajar dan dapat mempengaruhi para remaja untuk melakukan seks bebas.

Di sisi lain banyak sekali pro dan kontra terhadap pemakaian media sosial terhadap para remaja untuk sekarang ini, penggunaan sosial media yang digunakan seperti, belajar atau mengerjakan tugas dapat membuat pengaruh positif terhada remaja namun sebaliknya, apabila dalam pengunaannya mediasosial tidak dipergunakan sebagaimana mestinya maka akan menimbulkan problematika tersendiri terhadap remaja. Karena pada usia remaja memungkinkan untuk mengakses berbagai macam informasi, termasuk yang menyajikan adegan seksual secara implisit. Media yang ada, baik media elektronik maupun media cetak contohnya, kerap kali menyuguhkan sajiansajian yang terlalu dini ataupun tidak layak dikonsumsi bagi anak-anak dan remaja.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun