Mohon tunggu...
Nabila Yasmin
Nabila Yasmin Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Hobi Menulis

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Upaya Peningkatan Literasi dan Numerasi Sekolah Dasar Melalui Program Kampus Mengajar

28 Juli 2024   23:02 Diperbarui: 28 Juli 2024   23:09 35
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Yogyakarta, Kampus Mengajar adalah sebuah inisiatif yang diluncurkan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, yang merupakan bagian penting dari program Merdeka Belajar.

Inisiatif yang dikenal dengan sebutan KM ini membuka kesempatan bagi para mahasiswa untuk berbagi ilmu di berbagai jenjang pendidikan, termasuk sekolah dasar, sekolah menengah pertama, dan sekolah menengah kejuruan. 

Program ini memprioritaskan sekolah-sekolah yang memiliki keterbatasan dalam berbagai aspek, seperti fasilitas sekolah dan jumlah guru. Program Kampus Mengajar 7 berlangsung selama 4 bulan sejak Februari sampai dengan Juni 2024.

Salah satu sekolah yang diberi kesempatan untuk mendapatkan bantuan dari mahasiswa Kampus Mengajar 7 ini khususnya di Yogyakarta adalah SD Negeri Pokoh 2. SD Negeri Pokoh 2 merupakan salah satu SD Negeri yang berada di Jl. Kregan Raya, Kregan, Kenayan, Wedomartani, Kec. Ngemplak, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. 

Terdapat beberapa program kerja yang dilaksanakan oleh mahasiswa Kampus Mengajar 7 dalam bidang literasi maupun numerasi. Beberapa program kerja literasi yang dilaksanakan yaitu membuat pojok baca dan berbagai macam pembelajaran interaktif seperti workshop literasi digital, Password masuk kelas, dsb.

Program kerja ini dilakukan di kelas 5 pada saat sebelum memasuki kelas dan memulai pembelajaran.  Program kerja yang direncanakan tentunya telah mendapat izin sepenuhnya dari kepala sekolah serta guru dari SD Negeri Pokoh 2. 

Melibatkan siswa melalui pembelajaran berbasis permainan dan media pengajaran yang menarik secara signifikan meningkatkan minat mereka terhadap materi pembelajaran dan membaca. Dampak ini terlihat jelas ketika para siswa Kampus Mengajar menerapkan program literasi dan numerasi yang menyenangkan dan santai. Selama inisiatif ini berlangsung, para siswa yang berpartisipasi menunjukkan antusiasme yang tulus dan keinginan yang kuat untuk mengatasi tantangan yang diberikan kepada mereka.

Sebagai hasilnya, upaya yang dilakukan oleh mahasiswa KM 7 siap untuk menciptakan pengaruh positif pada para siswa di SD Negeri Pokoh 2, berkontribusi pada kemajuan keterampilan literasi dan numerasi.

Kami berharap agar para siswa di SD Negeri Pokoh 2 dapat mengembangkan minat baca yang lebih besar dan memperluas pengetahuan mereka melalui kegiatan yang difasilitasi oleh tim Kampus Mengajar 7.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun