Mohon tunggu...
Nabila Sofia
Nabila Sofia Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa

Dreamies

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Mengenal "Sang Pembawa Pesan" A.K.A Neurotransmiter

28 Februari 2021   18:54 Diperbarui: 28 Februari 2021   19:51 240
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Alam dan Teknologi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Anthony

Anak lulusan SMA kejuruan IPA tentunya pernah mempelajari tentang bab ini. Tentu tidak asing bukan bagi mereka dengan pengertian mengenai Neurotransmiter dan beberapa hal didalamnya. 

Namun bagi kaum awam seperti anak jurusan lain hal ini masih sukar untuk ditangkap dan dimengerti. Sebab bab ini tidak dipelajari oleh mereka. 

Tapi hal ini juga tak menjadi alasan untuk tetap tidak mengetahuinya bukan ?. Karena membaca merupakan jendela dunia, maka memperluas dan menambah wawasan dengan membaca tulisan ini adalah hal yang sama baiknya. Yuk simak penjelasan dibawah ini!

Pengertian Neurotransmiter

Neurotransmitter ini merupakan senyawa yang memiliki kedudukan yaitu berperan penting untuk mengatur sistem tubuh dalam kinerjanya pada otak manusia. Neurotransmiter memiliki tugas sebagai senyawa kimia yang menjadi pengantar atau penyampai pesan antara satu sel dengan sel yang lain, lebih tepatnya ialah sel saraf neuron dengan sel saraf target. Beberapa sistem tubuh yang dimaksud yaitu detak jantung, nafsu makan, siklus tidur, pernapasan, pencernaan, mood atau suasana hati, konsentrasi dan gerakan otot pada tubuh manusia.

Ada beberapa macam Neuortransmiter yang perlu kita ketahui yaitu;

1. Neurotransmiter Eksitasi

Ia memiliki peran sebagai pendorong neuron target untuk dapat melakukan sebuah aksi. Contoh dari neurotansmiter yang terkenal dari eksitasi ini ialah norepinefrin

2. Neurotransmiter Inhibisi

Peran Neurotransmiter ini berlawanan dengan eksitasi. Sebaliknya, inhibisi ini dapat menjadi penghambat aktivitas neuron. Contoh dari Neurotansmitter ini ialah serotonin.

3. Neurotransmitter Modulator

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun