pemimpin merupakan orang yang pertama kali memutuskan suatu tindakan untuk sebuah keputusan. Pemimpin ialah orang yang harus berani mengambil risiko dan harus bisa meminimalisir konflik atau masalah yang akan terjadi terhadap organisasi. Seiringnya perkembangan zaman semua hal banyak yang berubah, baik dalam hal berpakaian, teknologi, dan lainnya.
Perubahan ialah suatu keadaan yang berubah misalnya itu keadaan saat ini tidak sama dengan 5 tahun yang lalu. Ataupun keaadan sekarang tidak akan sama dengan keadaan yang akan datang. Sebagai seorang pemimpin sudah seharusnya kita bisa menangani perubahan yang terjadi di masa yang akan datang.
Pemimpin harus bisa secepat kilat membuat organisasinya terbiasa dengan berbagai macam perubahan yang akan terjadi, oemimpin harus melakukan banyak hal semacam tindakan- tindakan yang pastinya mencontohkan hal yang baik untuk anggotanya.
tugas pemimpin adalah untuk memastikan organisasi berubah sesuai kebutuhan untuk menanggapi ancaman, peluang, atau perubahan di lingkungan sekitar yang pastinnya dapat mempengaruhi lingkungan kerja di dalam organisasi.
Penelitian telah mengidentifikasi beberapa karakteristik utama pemimpin yang dapat menyelesaikan proyek perubahan yang sukses diantaranya :
1. KeberanianÂ
Keberanian merupakan poin utama di dalam perubahan, jika kelompok atau individu ingin berubah maka harusnya memiliki keberanian di dalam dirinya. Dengan berani mengambil risiko dan menghadapi perubahan bisa membuat  suatu organisasi semakin maju.
2. Kepercayaan
Jika seorang pemimpin memiliki kepercayaan terhadap dirinya dan organisasi bisa dapat bekerjasama dengan baik dalam menghadapi perubahaan yang terjadi, bisa membuat organisasi itu beradaptasi dan yakin bahwa mereka tidak takut dengan adanya perubahan.
3. Mengartikulasikan nilai-nilai yang mendorong kemampuan beradaptasi.
Sebagai seorang pemimpin agar bisa membat perubahan yang sukses dan membangun organisasi ia harus bisa mempunya sikap yang mampu mendorong kemampuan anggota nya untuk mau beradaptasi, misal nya dengan cara membiasakan anggota atau organisasi melakukan hal0hal yang tadinya tidak biasa mereka lakukan dengan menerapka sistem itu pemimpin bisa dengan mudah membuat anggota untuk cepat beradaptasi agar organisasi yang ia pimpin bisa semakin di depan.
4. Belajar dari kesalahan
Semua orang yang belajar dari kesalahan adalah orang yang mmepunyai visi terus maju dan yakin dirinya akan sukses dengan impiannya. Begitu juga seorang pemimpin dan anggotanya. Jika suatu organisasi mau berubah mereka harus bisa belajar dari kesalahan-kesalahan yang pernah dilakukan. Dengan belajar dari kesalahan dapat membuat organisasi bisa semakin maju.
5. Mampu mengelola kompleksitas, ketidakpastian, dan ambiguitas.
Jika seorang pemimpin dapat mengelola banyak hal termasuk kompleksitas, ketidakpastian, dan ambiguitas dapat dipastikan pemimpin bisa mengarahkan organisasinya ke perubahan yang sukses dan membangun, meminimalisir pola pikir yang ambigu dan biasa dengan positif thingking membuat kelompok bisa semakin maju dan berkembang dengan pikiran yang matang dan yakin bisa sukses
6. Dapat menggambarkan visi mereka
Jika seorang pemimpin dapat menggambarkan visi dari dirinya maka bisa membuat anggota tau maksud dan tujuanya dan bisa bekerjasama dengan baik bahkan mendukung perubahan yang ia maksud dengan cara seperti ini dapat membuat perubahan yang semakin membangun untuk organisasi.
Dengan karakteristik-karakteristik diatas pemimpin dapat membuat perubahan yang sukses untuk organisasinya, agar organisasinya bisa semakin didepan dan semakin maju dan  tidak ketinggalan dengan orang lain. Dan dengan adanya perubahan yang membangun organisasi pastinya dapat membuat organisasi semakin berkembang  dan dapat mencapai tujuannya dengan cara yang lebih baik dari sebelumnya.
Perubahan bukanlah hal yang negatif apalagi di maksud kan untuk masa depan yang cerah, berani berubah merupakan suatu hal yang positif apalagi belajar dari kesalahan dan mencoba memperbaikinya merupakan hal membangun masa depan organisasi yang lebih baik untuk kedepannya.Â
Dengan adanya perubahan yang signifikan dan membuang hal-hal yang menunda ke susksesan organisasi, maka pemimpin perusahaan atau organisasi telah menuju jalan yang benar dan  lebih baik guna membangun masa depan organisasi dan meraih ke suksesan organisasinya sesuai dengan visi misi perusahaan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H