Siapakah Bang Si Hyuk itu?
Bang Si-hyuk atau biasa dikenal secara profesional sebagai "Hitman" Bang, beliau merupakan seorang penulis lirik lagu atau pengubah, produser serta eksekutif rekaman yang berasal dari Korea Selatan. Bang Si Hyuk Merupakan founder atau pendiri dan co-CEO Big Hit Entertainment.
Bang Si Hyuk, pria ini lahir di Seoul, Korea Selatan pada tanggal 9 Agustus 1972. Tahun ini Bang Si Hyuk  sudah berusia 49 tahun. Bang Si Hyuk menempuh pendidikan tinggi di Universitas Nasional Seoul.
Ketertarikan Bang Si Hyuk pada dunia musik dimulai sejak dini, ketika beliau dibesarkan dalam keluarga musik. Tetapi ketertarikannya terhadap musik ini tidaklah didukung untuk mengejar karier di bidang musik oleh orang tuanya.
Lalu bagaimana awal mula dari karir seorang Bang Si Hyuk?
Pada saat itu Bang memulai debutnya sebagai komposer saat beliau masih duduk di bangku perkulihan, Bang bertemu dengan Park Jin-young pada pertengahan tahun 1990 an yang berujung kerjasama antar keduanya, mereka bekerjasama dalam penulisan lagu atau menciptakan lagu.Â
Pada tahun 1997 Park Jin-young mendirikan perusahaanya sendiri yang diberi nama JYP Entertainment dan Bang oun bergabung dengannya sebagai komposer, pengaransemen, dan produser, satu keberhasilan awal mereka adalah kelompok generasi pertama yaitu g,o.d.
Dan tepat pada tahun 2005, Bang meninggalkan JYP Entertainment dan mendirikan perusahaannya sendiri yang diberi nama Big Hit Entertainment yang menjadi rumah bagi boy band BTS ( Bangtan Sonyeondan ) sebagai boy group pertamanya diikuti oleh TXT serta ENHYPEN. Dia terus menulis, dan memproduksi, sertabersama-sama menulis enam lagu di album BTS.
Bagaimana Big Hit Entertainment bisa sesukses sekarang?
Dari awal tahun di dirikanya Big Hit, Bang Si Hyuk memang bukan membuka agensi yang besar, Big Hit merupakan agensi kecil dari Korea Selatan yang di bangun pada 1 Fevruari 2005. Â bahkan dulu banyak yang tidak mengetahui adanya Big Hit Entertainment.
Gaya kepemimpinan yang di lakukan oleh Bang Si Hyuk merupakan kepemimpinan yang Karismatik, dimana Bang mempunyai kemampuan untuk mengkomunikasikan ide dengan jelas dan menarik sehingga anggota timnya dapat memahami dengan jelas maksud dari yang dibicarakan oleh pemimpinnya, serta menerapkan kerjasama tim dan dukungan timbal balik.
Seorang pemimpin yang karimastik sangatlah berdampak bagi para pengikutnya, pemimpin seperti Bang memiliki pengaruh yang besar pada orang sekitarnya, Bang biasa menginspirasi serta memotivasi orang-orang yang bekerjasama dengan dirinya.Â
Bang yakin bahwa boy band yang ia buat yaitu BTS pastinya akan terkenal. Bang Si Hyuk meyakinkan bahwa mereka akan bisa mencapai apa yang ingin mereka capai di masa depan.
Karena Big Hit agensi yang kecil dan dengan dana yang seadanya, boy band yang dinaungi oleh Bang yaitu BTS sangatlah direndahkan di kalangan para idol bahkan mereka tidak diberi ruang tunggu atau ruang ganti selayaknya para idol atau bintang lainnya. Mereka bahkan sering di batalkan perfom atau sebagai penganti artis lainya. Mereka sangat lah tidak di pandang pada saat debutnta itu.
Bang Si Hyuk terus merintis usahanya dan meyakinkan para anggotanya bahwa mereka akan sukses nantinya. Sistem kepemimpinan Bang Si Hyuk sangatlah memotivasi para karyawan serta idol yang ia naungi ia memotivasi untuk tidak menyerah dan teruslah bekerja keras karena kerja keras tidak akan menghianati hasilnya.
Sesuai dengan kriteria pemimpin yang karismatik. Bang juga memiliki visi dan tidak ragu dalam mengambil risiko. Walaupun saat itu sangat minim dana untuk record musik video atau MV mereka sebisa mungkin membuatnya dengan optimal sehingga dapat di minati oleh banyak orang.Â
Walaupun syuting saat itu di garasi mobil dengan alat seadaanya. Bang Si Hyuk terus meyakinkan mereka untuk mengapai visi bersama. Dengan gaya  kepemimpinan yang Bang berikan pastinya mengajarkan para karyawannya pantang menyerah dan sebisa mungkin untuk meminimalisir konflik yang terjadi agar bisa bekerjasama dengan baik.
Selain itu Bang Si Hyuk terus mengajarkan mereka tetap bersikap atau berperilaku yang baik kepada orang lain walaupun mereka direndahkan. Terbukti dengan pola tingkah laku BTS yang tidak usah di tanyakan lagi.Â
Bang Si Hyuk sangat menyayangi para staff serta idol yang ia naungi bukan hanya di angap sebagai anak naungannya Bang Si Hyuk memperlakukan mereka dengan sangat baik. Sehingga para staff yang ada di Big Hit Entertainment berperilaku seperti itu juga, mereka saling menjaga dan menghormati satu sama lain.
Dari perusahaan kecil dari tahun 2016 hingga sekarang perusahaan yang bernama Big Hit Entartainment terus bertumbuh seiring waktu. Bang Si Hyuk Berasil mendirikan perusahaan yang besar dan berganti nama menjadi HYBE Labels.Â
Bang berhasil membesarkan perusahaanya tak hanya dibidang musik saja. bahkan hybe bekerjasama dengan perusahaan Amerika dan meluaskan bisnis nya di berbagai bidang. Salah satu pendukung kesuksesan Big Hit adalah BTS Boy band yang di bentuk oleh Bang ini berhasil membuat perusahaanya menjadi salah satu perusahaan besar di Korea Selatan.
Berkat gaya kepemimpinan yang pantang menyerah selalu menjaga sikap dan berperilaku baik serta selalu menghormati orang lain dan tidak lupa pantang menyerah dari perusahaan yang bertinggal di ruko sekarang Big Hit Entertaiment atau HYBE yang dibangun oleh Bang Si Hyuk dan BTS serta staff lainya mampu mencapai visi serta misi yang mereka buat dahulu.Â
Sistem yang diterapkan didalam perusahaan sangatlah bagus dengan saling bekerjasama dan menghormati satu sama lain serta mencintai satu sama lain membuktikan mereka bisa bangkit bahkan BTS boy band yang dibuat oleh Bang Si Hyuk ini merupakan artis Global bukan hanya di kenal di Korea ataupun Asia tapi seluruh dunia mengetahui Boy grup asal Korea Selatan ini BTS Boy grup yang dibentuk oleh bang ini juga banyak menuai prestasi-prestasi yang luar biasa.
Pada April 2019, Bloomberg memperkirakan kekayaan Bang Si Hyuk sekitar $770 juta hingga tahunn 2021 kini tercatat kekayaan bersih seorang Bang Si Hyuk sebesar 3,1 miliar USD. Ini mengambarkan kerja keras yang ia lakukan sebagai pemimpin yang bijaksana dan menerapkan sistem kerja yang bagus sehingga dapat membangun Boy grup kebanggan Korea yang sekarang bdan membangun perusahaan yang dulunya bukan apa-apa menjadi salah satu agensi besar di Korea Selatan.
Dan salah satu bukti ia menghargai serta mejalin kerja sama yang bagus Bang memberikan beberapa persen perusahaanya untuk boy grup pertamanya itu "BTS" sebagai pemegang saham resmi Big Hit atau HYBE. Bahkan Boy Grup ciptaan Bang itu disebut-sebut sebagai aseet negara Korea Selatan dengan meningkatkan ekonomi Korea contohnya di sector pariwisata.
Dengan bukti-bukti diatas menjelaskan bahwa sistem kerja yang bagus dan baik serta bekerjasama dengan baik suatu organisasi dapat mengapai misi serta visinya.Â
Cerita gaya kepemimpinan yang tegas namun juga peduli terhadap staff serta idol yang ia bentuknya Bang Si Hyuk menjadi salah satu contoh pemimpin yang sukses dari yang siapa-siapa sehingga menjadi seorang pendiri agensi besar di Korea Selatan.Â
Bang Si Hyuk bias dikatakan bahwa "From Zero To Hero" dengan sikap dan gaya kepemimpinan yang ia miliki dapat membuktikan bahwa gaya kepemimpinan mempengaruhi jalannya suatu perusahaan ataupun organisasi.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H