Dari dulu, saya selalu ingin membuat rumah agar nyaman ditempati. Maka dari itu, saya sering membeli perlengkapan dekorasi, seperti hiasan dinding sampai rak-rak kecil untuk menata barang-barang di rumah, termasuk buat kamar mandi.
Yap! Menurut saya pribadi, kamar mandi itu perlu dibuat semenarik mungkin karena jadi tempat yang paling sering dikunjungi selain kamar tidur. Sebagai informasi tambahan, kamar mandi di rumah saya tidak begitu besar, hanya berukuran 2x2 sehingga tergolong cukup sempit.Â
Apalagi, ada berbagai perabot dan perlengkapan kamar mandi di dalamnya yang membuat suasana jadi lebih sumpek. Maka dari itu, saya ingin coba "menyulap" tampilan kamar mandi supaya jadi menarik dan lega.
Namun, ternyata bujet yang dibutuhkan cukup tinggi, lebih dari Rp5 jutaan. Jadinya, saya membatalkan niat untuk merenovasi seluruh tampilannya. Meskipun demikian, saya tetap tidak mengurungkan niat untuk mengubahnya.
Setelah berpikir panjang, barulah saya memutuskan untuk tetap mengubah dengan menggunakan perlengkapan di bujet terbatas. Ternyata, hasilnya cukup memuaskan, lho!Â
Maka dari itu, saya ingin coba membagikan beberapa cara yang sudah saya terapkan sendiri, seperti di bawah ini.
1. Cat Dinding Warna Putih
Warna cat dinding sangat berpengaruh kepada tampilan kamar mandi secara keseluruhan. Jika kamar mandi milikmu berukuran kecil dan menggunakan cat warna gelap, maka ruangannya jadi terlihat lebih sempit juga. Makanya, saya menggunakan cat dinding warna putih supaya bisa merefleksikan cahaya dengan baik.
2. Pakai Furniture Serba Putih
Dengan ukuran kamar mandi yang kecil, saya cuma bisa menggunakan beberapa jenis furniture saja di dalamnya supaya tidak pengap, seperti rak. Soalnya, jenis perabot tersebut cukup multifungsi, bisa saya gunakan untuk meletakkan berbagai sabun, shampoo, hingga pasta gigi.
Namun, usahakan untuk memilih perabot yang berwarna putih saja. Soalnya, warna putih jadi pilihan terbaik yang bisa bikin kamar mandi jadi terlihat luas karena memantulkan cahaya. Tenang saja, ada berbagai jenis rak kamar mandi yang harganya terjangkau, mulai dari Rp80 ribuan, kok.Â