Mohon tunggu...
Nabil Aprian
Nabil Aprian Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

hobi ber olahraga

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Mengidentifikasi Keakuratan 16 Objek Pada Google Maps

28 Agustus 2024   13:49 Diperbarui: 28 Agustus 2024   14:02 273
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Nama : Nabil Aprian
NIM : 2410416310012
Kelas : B
MatKul : Penginderaan Jauh
Dosen : Dr. Rosalina Kumalawati, S.Si, M.Si.

Rumusan Masalah

Perumusan masalah dalam penelitian ini adalah seberapa akurat google maps dalam pemetaan pada daerah Pelaihari Kabupaten Tanah Laut.

Tujuan Penelitian

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat keakuratan google maps dalam pemetaan pada daerah Pelaihari Kabupaten Tanah Laut.

Manfaat Penelitian

Sebagai suatu bentuk penerapan ilmu Geografi, khususnya dalam Mata Kuliah Penginderaan Jauh

Pengertian Penginderaan Jauh

Pengindraan jauh (disebut juga pengindraan jarak jauh) atau disingkat menjadi indraja(bahasa Inggris: remote sensing) adalah pengukuran atau akuisisi data suatu objek atau fenomena oleh sebuah alat yang tidak secara fisik melakukan kontak dengan objek tersebut atau dari jarak jauh, misalnya dari pesawat, pesawat luar angkasa, satelit, dan kapal.Alat yang dimaksud adalah pengindra yang dipasang pada wahana seperti pesawat terbang dan satelit.Objek yang diindra bisa berupa objek di permukaan bumi, di dirgantara/langit, ataupun di antariksa/ruang angkasa.

Pengindraan jauh meliputi dua proses utama, yaitu pengumpulan data dan analisis data. Pengumpulan data meliputi (1) sumber energi, (2) rambatan energi melalui atmosfer, (3) interaksi energi dengan penampakan di muka bumi, (4) pengindra wahana pesawat terbang/satelit, serta (5) hasil pembentukan data dalam bentuk gambar ataupun numerik. Analisis data meliputi (1) pengujian data dengan alat pengamatan/interpretasi dengan data rujukannya, (2) penyajian dalam bentuk peta, tabel, atau bahasan tertulis, serta (3) pemanfaatan dalam pengambilan keputusan

Pada masa modern, istilah pengindraan jauh dibedakan dengan pengindraan lainnya seperti pengindraan medis atau fotogrametri. Walaupun semua hal yang berhubungan dengan astronomisebenarnya adalah penerapan dari pengindraan jauh (pengindraan jauh yang intensif), istilah pengindraan jauh umumnya lebih kepada yang berhubungan dengan terestrial dan pengamatan cuaca.

Indraja mempunyai istilah dalam bahasa asing, seperti bahasa Inggris remote sensing, bahasa Prancis tldtection, bahasa JermanFernerkundung, bahasa Portugis sensoriamento remota, bahasa Spanyol percepcion remote, dan bahasa Rusia distangtionaya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun