Mohon tunggu...
Nabil Annisa
Nabil Annisa Mohon Tunggu... Penulis - Content Marketing

An ordinary girl who love to see city light and have special interests in writing and content creation

Selanjutnya

Tutup

Entrepreneur

Sukseskan Bisnismu dengan Menerapkan Strategi Berikut Ini!

11 Oktober 2022   14:14 Diperbarui: 12 Oktober 2022   08:31 204
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Branding merupakan salah satu strategi yang paling banyak digunakan oleh pebisnis untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan produk yang ditawarkan atau yang biasa disebut dengan brand awareness. Branding bertujuan agar produk sebuah bisnis dapat dikenal oleh banyak orang.

Maka dari itu, saat ini banyak para pelaku usaha berlomba - lomba untuk meningkatkan brand awareness dari produk yang mereka jual. Apabila marketing berfokus pada pemasaran suatu produk maka strategi branding berfokus agar produk yang dipasarkan dapat melekat di benak para konsumen.

Untuk penjelasan lebih lanjutnya, berikut adalah penjelasan rinci terkait strategi branding untuk tingkatkan pemasaran bisnismu!

Baca Juga: Kode Referral, Strategi Pemasaran Untuk Capai Tujuan Bisnis

Pengertian Branding

Istilah brand pertama kali dipopulerkan oleh masyarakat Inggris pada abad ke-19. Pada masa itu, masyarakat Inggris memberikan tanda pada hewan ternak mereka yang disebut juga sebagai brand.

Oleh sebab itu, brand dikenal sebagai tanda kepemilikan. Menurut Menurut American Marketing Association (AMA), brand adalah tanda dari sebuah usaha yang berbentuk nama, desain, simbol, atau karakteristik.

Dengan begitu, branding adalah sebuah kegiatan atau aktivitas pencitraan sebuah produk agar dapat terlihat menarik dan melekat di masyarakat atau yang biasa disebut juga dengan top of mind. Dengan kata lain, branding adalah sebuah bentuk komunikasi yang dilakukan perusahaan dengan konsumen yang menjadi sasaran.

Manfaat Branding

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya bahwa branding merupakan hal penting dalam menjalankan sebuah bisnis, khususnya di era digital seperti sekarang ini. Hal tersebut dikarenakan banyaknya manfaat yang dapat diberikan ke perusahaan dengan menerapkan strategi branding. Untuk itu, berikut manfaat branding yang harus Anda ketahui!

  • Pembeda atau tanda yang membedakan produk perusahaan dengan kompetitor

  • Peluang bagi seorang pelaku usaha untuk menciptakan inovasi baru dalam hal diferensiasi produk

  • HALAMAN :
    1. 1
    2. 2
    3. 3
    4. 4
    Mohon tunggu...

    Lihat Konten Entrepreneur Selengkapnya
    Lihat Entrepreneur Selengkapnya
    Beri Komentar
    Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

    Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun