Mohon tunggu...
Nabilah VincyRamadhani
Nabilah VincyRamadhani Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Hobi menonton fim dan pertandingan olahraga

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Komunikasi antar Budaya dan Hambatannya

20 Juni 2023   21:48 Diperbarui: 20 Juni 2023   21:53 252
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Manusia merupakan makhluk sosial. Mahluk yanh selalu hidup berdampingan dan selalu bekerja sama dengan manusia yang lain. Salah satu cara manusia dapat bekerja sama dengan berkomunikasi.

 

Apa itu komunikasi?

Menurut Lasswell komunikasi merupakan"Who Says What In Which Channel  To  Whom  With  What  Effect"  yang  berarti  proses komunikasi adalah komunikator membentuk pesan dan menyampaikannya melalui suatu media tertentu kepada komunikan atau penerima yang menimbulkan efek tertentu. Sedangkan Budaya sangat erat kaitannya dengan komunikasi. Menurut E.B Tylor, budaya adalah suatu keseluruhan kompleks yang meliputi pengetahuan, kepercayaan, kesenian, moral, keilmuan, adat istiadat, dan kemampuan lain serta kebiasaan yang didapat oleh manusia sebagai anggota masyarakat. Selain itu Edward T Hall mengatakan bahwa budaya adalah komunikasi dan komunikasi adalah budaya. Budaya sangat menentukan bagaimana cara kita berkomunikasi dengan orang lain, baik memiliki perbedaan budaya maupun sebaliknya.

Kebudayaan membentuk pikiran dan tingkah laku manusia dan melalui komunikasi kita menyampaikan pola perubahan budaya. Oleh karena itu, dengan pemahaman terhadap orang yang berbeda budaya maka komunikasi lebih efisien sehingga tujuan komunikasi dapat tercapai. Manusia diciptakan memiliki berbagai perbedaan, salah satunya perbedaan pada latar belakang budaya. Terutama Indonesia yang memiliki beragam budaya, perbedaan budaya bisa menjadi hambatan pada saat melakukan kegiatan komunikasi. Komunikasi antar budaya pada dasarnya memilki persamaan dengan komunikasi pada umumnya. Yang membedakan komunikasi antarbudaya dengan komunikasi lain hanya terletak pada latarbelakang budaya pelaku komunikasi.

 Hambatan Komunikasi Antar Budaya

 Hambatan adalah gangguan yaitu segala sesuatu yang menganggu kelancaran komunikasi serta akan menghambat kelancaran pengiriman dan penerimaan pesan. Menurut Effendy (2004:11) faktor-faktor penghambat komunikasi antara lain;

 * Hambatan sosio-antro-psikologis

Proses komunikasi berlangsung dalam konteks situasional. Intinya komunikator harus memperhatikan situasi ketika komunikasi dilangsungkan terutama situasi yang berhubungan dengan faktor-faktor sosiologis-antropologis- psikologis.

* Hambatan semantik

Hambatan semantik terdapat pada diri komunikator, menyangkut penggunaan bahasa oleh komunikator.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun