Mohon tunggu...
Nabila FasyaAgustin
Nabila FasyaAgustin Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Seorang mahasiswa yang memulai menulis

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Strategi Branding Windah Basudara Menjadi Streamer Favorit di Indonesia

24 September 2024   20:07 Diperbarui: 24 September 2024   20:24 52
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

     Pada era digital saat ini, peran content creator semakin terlihat dalam berbagai bidang, mulai dari hiburan, edukasi, hingga pemasaran. Seorang content creator tidak hanya menghasilkan konten, tetapi juga harus membangun citra atau yang biasa dikenal dengan personal branding. Personal branding adalah salah satu aspek terpenting dalam mencapai kesuksesan. Saat ini, menjadi content creator harus memiliki personal branding yang berbeda dan kuat dari yang lain untuk menciptakan suatu identitas ditengah ramainya media sosial.

     Personal branding adalah cara seseorang membangun diri dan menampilkan ciri khas atau kesan yang berbeda kepada publik melalui interaksi di media sosial. Dengan personal branding yang sudah terbentuk dan kuat, seorang content creator akan lebih mudah menarik banyak pengikut, menambah kepercayaan, dan memperluas kerjasama serta kolaborasi.

     Brando Franco Windah atau yang dikenal sebagai Windah Basudara, lahir di Manado pada tanggal 14 Maret 1992, adalah seorang content creator dan streamer terkenal di Indonesia yang sudah mempunyai personal branding yang kuat. Video kontennya yang berfokus pada game di platform YouTube kini terkenal karena gaya pembawaannya yang santai dan sangat akrab dengan penontonnya.

     Windah Basudara sukses dengan personal branding - nya karena ia mampu menunjukkan kepribadian yang mudah didekati, dengan interaksinya yang santai dan apa adanya membuat penontonnya merasa dekat secara emosional. Selain dekat dengan penontonnya, ia juga terkenal dengan aksi sosial yang ia lakukan. Kepribadian, ciri khas, dan isi konten yang konsisten merupakan faktor kesuksesan dari strategi branding yang Windah Basudara lakukan. Kesuksesan Windah Basudara dalam membangun personal branding pastinya tidak terlepas dari strategi yang ia punya. Strategi yang Windah lakukan berpusat pada ciri khas yang ia miliki, konsisten, dan kedekatan serta interaksi yang kuat dengan penontonnya.

Berikut, 3 Strategi yang Windah Basudara lakukan:

1. Mempunyai Ciri Khas

Windah Basudara menampilkan dirinya secara apa adanya tanpa berusaha menjadi sosok yang dibuat-buat, dengan begitu penonton merasa bahwa Windah Basudara bisa dijadikan sebagai teman dekat. Karena hal tersebut, menjadikan ia mempunyai ciri khas yang berbeda dari yang lain.

2. Konsisten

Windah Basudara konsisten dalam membuat konten game yang disukai oleh penontonnya, dengan tetap menjaga gaya khasnya yang humoris, ramah, dan akrab.

3. Memanfaatkan Peluang

Banyak peluang yang Windah Basudara lakukan seperti, memanfaatkan interaksi langsung dengan penonton melalui streaming dan melibatkan komunitas dalam kegiatan amal. Hal ini, membuat penonton merasa dianggap ada, dihargai, dan merasa menjadi bagian perjalan karir Windah Basudara.

     Strategi branding seperti ini memperkuat personal branding Windah Basudara sebagai content creator yang tidak hanya fokus untuk menghibur saja, tetapi juga peduli terhadap pengikut dan komunitas. Selain itu, Windah Basudara terkenal karena Ia memberikan dampak positif untuk masyarakat diluar sana dari kegiatan amalnya, menjadikan nilai tambah pada personal branding – nya. 

     Setelah sukses membangun personal branding dengan strategi yang dilakukan, dalam perjalanan karirnya Windah Basudara berhasil meraih penghargaan dan prestasi yang luar biasa. Berikut beberapa penghargaan yang Windah Basudara dapatkan:

• Indonesia Esports Awards 2021 – Most Favorite Gaming Content Creator 2021

• Dunia Games Awards 2021 – Gaming Content Creator of The Year

• Indonesian Esport Awards 2021 – Pembuat Konten Game Terfavorit

     Untuk membangun personal branding yang kuat seperti Windah Basudara, kunci utamanya adalah 3 poin diatas, yaitu harus mampu untuk memiliki ciri khas, konsisten, dan kedekatan dengan penonton atau pengikut. Menampilkan diri apa adanya, konsisten dengan gaya dan konten yang disukai, serta memanfaatkan peluang untuk terhubung secara langsung dengan penonton atau pengikut adalah strategi yang efektif. Personal branding bukan hanya soal dikenal, tetapi juga tentang membangun kepercayaan dan hubungan yang kuat dengan penonton ataupun pengikut.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun