Mohon tunggu...
Nabila Alisa
Nabila Alisa Mohon Tunggu... Mahasiswa - UIN Raden Mas Said Surakarta

hoby saya membaca

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Asuransi Syariah? Yuk Simak Bareng-bareng

21 Maret 2023   21:30 Diperbarui: 21 Maret 2023   21:59 191
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Pengertian Asuransi Syariah

Asuransi syariah dapat disamakan dengan takaful atau biasa disebut dengan saling menjamin, takmin berarti melindungi, dan ta'awun yaitu saling tolong menolong atau tadhamun yaitu saling menanggung. Jadi dapat disimpulkan bahwa asuransi syariah adalah tolong menolong atau usaha melindungi diantara sejumlah pihak para pemegang polis (peserta) atau orang melalui pengumpulan dan pengelolaan dana  tabarru yang menggunakan pola pengembalian untuk menghadapi risiko tertentu melalui akad yang sesuai dengan syariah.

Sejarah Asuransi Syariah

Berbicara mengenai sejarah asuransi, Sejarah asuransi sebenarnya sudah lama berlangsung, praktek asuransi sudah ada sejak zaman sebelum Rasulullah SAW. Asuransi merupakan budaya dari suku Arab kuno. Praktek asuransi disebut dengan qilah. Asuransi syariah di dunia dibentuk pada tahun 1979. Mengutip buku dari Muhammad Ajib bahwa sebuah perusahaan asuransi bernama Sudanese Islamic Insurance di Sudan mengenalkan pertama kali konsep asuransi syariah.

Sedangkan Asuransi Syariah di Indonesia, pertama kali dikenalkan dengan PT. Asuramso Takaful Keluarga yang berdiri pada tanggal 25 Agustus 1994 dan melalui SK Menkeu menjadi Asuransi Takaful Indonesia

Jenis-jenis Asuransi Syariah

di dalam asuransi syariah terdapat dua jenis asuransi:

  • Asuransi Kerugian (General Insurance)
  • Asuransi Jiwa (Life Insurance)

Asas-asas Asuransi Syariah

Asas Saling Bertanggung Jawab

Semua peserta dalam asuransi syariah adalah keluarga yang memiliki kewajiban untuk saling bertanggung jawab antar satu sama lain. Seperti bunyi hadist yang diriwayatkan Bukhari Muslim yang isinya Rasulullah SAW bersabda,  kedudukan hubungan persaudaraan dan perasaan orang-orang beriman antara satu dengan yang lain seperti satu tubuh, apabila ada anggotanya yang sakit, maka seluruh tubuh akan ikut merasakannya.

Asas Saling Membantu dan Bekerja Sama

Para peserta sepakat untuk bekerjasama dan saling membantu diantara satu sama lain dalam unsur kebaikan.

Asas Saling Melindungi

Para peserta dalam asuransi syariah saling memberi keselamatan dan perlindungan terhadap jiwa dan hartanya. Peserta menyetorkan preminya dengan niat tabarru.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun